Senin, 30 Agustus 2010

Mari Blogger 'Kita Flag Blogger Malaysia Yang Melecehkan Negara Kita'

Sudah hampir lima hari blog chugygogog.blogspot.com tidak update postingan, di karenakan ada kegiatan ofline yang cukup menyita waktu maklum lah lagi kejar setoran buat lebaran. Dan baru sempat sekarang untuk nulis postingan lagi. Untuk postingan ini saya akan sedikit memberikan tips untuk blogger.

Mungkin blogger sudah pada tahu konflik antara Indonesia dan Malaysia yang masih hangat, Konflik ini ternyata merambat sampai dunia maya khususnya para blogger malaysia yang ikut ikutan melecehkan dan menjelek jelekan negara Indonesia.

Waktu itu saya membaca postingan salah satu blogger malaysia yang menjelek jelekan negara Indonesia, mungkin blogger juga sudah banyak tahu akan hal ini. Rasanya hati ini tidak terima melihat Negara kita ini di jelek jelekan oleh negara malaysia.

Disini saya coba memberikan saran untuk kita semua khususnya blogger untuk bersama sama men-flag blog tersebut. Adapun caranya untuk bisa men-flag blog tersebut bisa dilihat dibawah.

Tips ini saya dapat dari pakar IT Ono W Purbo. untuk bisa men-flag blogger yang mengandung konten SARA, Pornografi, dan lain sebagainya. Khusus untuk blog yang menggunakan jasa Blogspot,

Langkah yang perlu dilakukan untuk Men-flag Blog.

1. masuk ke blog tersebut

2. kemudian di sebelah atas klik "Laporkan Penyalahgunaan"

3. Pilih "Hate or Violence" klik "Continue"

4. Klik "Continue"

5. Klik "Submit"

Lakukan ini oleh sebanyak mungkin orang supaya Blogger.com men-disable Blog tersebut. Mari kita bersama sama Melakukan cara ini supaya blog tersebut bisa di disable oleh pihak blogger. Untuk alamat blognya kunjungi di http://indonbodoh.blogspot.com.

Kamis, 26 Agustus 2010

Program CSS Editor Yang Cukup Mudah Digunakan

Untuk blogger yang suka Utak - atik template atau sering bergelut dengan coding CSS untuk blog atau Webblog tentu membutuhkan fasilitas yang dapat menunjang kebutuhan anda. Diantara dengan menggunakan Program CSS Editor. Ada banyak Program CSS Editor yang digunakan oleh desainer Blog atau Desainer Website Diantaranya program Dreamwever.

Dreamweaver merupakan program yang cukup terkenal bagi para desainer template karena fiturnya yang cukup lengkap. Tapi buat anda yang kurang menguasai dengan Program Dreamweaver anda bisa menggunakan pilihan Program CSS Editor yang simple dan mudah gunakan.

dibawah ini ada beberapa Program CSS editor yang bisa anda jadikan pilihan untuk megolah dan mengedit Code CSS.


Program diatas merupakan CSS Editor yang disediakan dari situs situs tersebut, jadi silahkan anda pilih yang menurut anda mudah digunakan. walaupun tidak semua CSS Editor di atas gratis. tapi anda bisa mencoba CSS Editor yang gratisannya. Selamat mencoba.

Rabu, 25 Agustus 2010

Search Engine Streaming Fitur Baru Dari Google

Pada postingan kemarin saya membahas aplikasi baru dari Google Map yaitu The Rap Map, dan ternyata Google kembali memberikan kejutan untuk para penggunanya dengan mengeluarkan fitur baru untuk mesin pencarian dengan Streaming (Search Engine Streaming), di mana fitur baru ini akan menunjukkan hasil perubahan dengan setiap huruf yang diketik pada kotak pencarian.

Fitur ini sendiri masih dalam uji coba dan masih belum diketahui oleh kalangan umum karena Google belum mengumumkannya secara resmi. Namun, seorang konsultan SEO Rob Ousbey tanpa sengaja menemukan fitur rahasia milik Google tersebut.

PC World, Rabu (25/8/2010), awalnya Ousbey hanya mengetikan kalimat standar 'strawberry cheesecake recipes' (resep kue strawberry). Jika standarnya Google, menulis awalan kata 'S' maka akan keluar kalimat rujukan 'Seattle', lalu Straw, baru kemudian kata 'Starwberry Pie'.

Akan tetapi tak seperti biasanya, meskipun, daftar hasil pencarian diperbarui sesuai dan secara otomatis, tanpa Ousbey memasukan kata yang lengkap sama sekali. Pertama kata Seattle Times muncul sebagai saran pencarian atas, lalu resep kue stroberi.

Tapi ujicoba ini menegaskan strategi Google membuat pengguna menginginkan apa yang mereka dapatkan, bukan mendapatkan apa yang mereka inginkan. Kita tunggu fitur baru Search Engine Streaming dari Google ini ya.
Sumber : www.news.id.msn.com

Senin, 23 Agustus 2010

Aplikasi Baru Google Map Memanjakan Anak Rap Hip-Hop 'The Rap Map'

Postingan kali ini saya buat sebagai kelanjutan postingan yang sebelumnya seputar Google Map. kalau kemarin membahas prestasi dari Google Map yaitu mendapatkan 100 juta Unique Visitor setiap bulanya. dan untuk sekarang ternyata Google Map meluncurkan aplikasi baru yang bernama The Rap Map.

Aplikasi baru ini bisa menandai beberapa lokasi kota yang disebutkan di dalam lirik-lirik lagu hip-hop. Juga cerita-cerita di balik tempat tersebut dan lagu-lagu yang menyebutkan nama-nama tempat tersebut, seperti yang dikutip dari Mashable,

rap map,hip-hop The Rap Map diciptakan oleh Rap Genius, sebuah website mengenai sejarah hip-hop, berikut cerita-cerita di lirik-lirik lagu hip-hop, yang bekerjasama dengan Google Maps untuk pengembangannya.

Database yang paling banyak dimiliki oleh aplikasi The Rap Map adalah kota New York karena kota tersebut memiliki peranan penting dalam sejarah hip-hop, lalu diikuti oleh kota-kota hip-hop lainnya seperti Los Angeles dan Chicago.

Saat ini database di aplikasi tersebut masih kurang banyak, mengingat The Map Rap ini baru berumur seminggu sejak peluncurannya. Jadi, aplikasi ini akan terus dikembangkan dalam beberapa waktu ke depan.

Diharapkan para penggemar hip-hop bakal banyak bertambah pengetahuannya melalui aplikasi The Rap Map ini. Gimana ya Dengan Indonesia ? Kayanya aplikasi The Rap Map ini bakal memotivasi anak Raper Indonesia untuk lebih kreatif lagi.

Minggu, 22 Agustus 2010

Modifikasi Page Number Dengan CSS3

Postingan ini sebagai tambahan untuk Navigasi Page Number 123 yang sebelumnya telah saya bahas silahkan dilihat kembali pembuatan Page Number 123 untuk blogger. Sekarang saya coba Memodifikasi page number 123 ini dengan menggunakan CSS3, yang pasti akan lebih menarik dibandingkan dengan navigasi page number sebelumnya.

Contohnya seperti gambar di bawah ini ::

modifikasi pagenumber dengan CSS3
Dengan Memasangkan CSS3 pada page number, page number terlihat seperti menggunakan background image (Gradasi dua warna) seperti yang anda lihat pada gambar di atas. padahal itu hanya permainan dari CSS3 mungkin itu yang menjadi unggulan untuk CSS3. Betul tidak bang [Hendro].

Langsung saja pada cara pemasangan page number dengan CSS3 ::

Pertama masuk pada Dashboard > Rancangan > Element Halaman > Tambah Gadget > Pilih HTML/JavaScript.

Masukan Script di bawah ini ::


<style>

.showpageArea {
padding:2px;margin-top:8px;margin-bottom:8px;
}
.showpageArea ul{
margin: 0 2px;
padding: 8px;padding-top:6px; padding-bottom:6px;
text-align: center;
font-size: 12px;
color:#333;
}

.showpageArea li{
padding: 8px;padding-top:6px; padding-bottom:6px;
margin: 0 2px;
list-style-type: none;
display: inline;
padding-bottom: 1px;
}

.showpageArea a, .showpageArea a:visited{
margin: 0 2px;
padding: 8px;padding-top:6px; padding-bottom:6px;
-moz-border-radius:2px;
-webkit-border-radius:2px;
-moz-box-shadow:0px 0px 2px rgba(0,0,0,0.4);
-webkit-box-shadow:0px 0px 2px rgba(0,0,0,0.4);
color:rgba(0,0,0,0.9);
text-shadow:1px 1px 0px rgba(255,255,255,0.8);
border:1px solid rgba(0,0,0,0.5);
background:-webkit-gradient(linear,0% 0%,0% 100%,from(rgba(255,255,255,1)),to(rgba(185,185,185,1)));
background:-moz-linear-gradient(top,rgba(255,255,255,1),rgba(185,185,185,1));
text-decoration: none;
color:#000;
}

.showpageArea a:hover, .showpageArea a:active{
margin: 2px 2px;
padding: 8px;padding-top:6px; padding-bottom:6px;
border: 1px solid #940f04;
color: #940f04;
background-color: #fff;
}

.showpagePoint {font-size:12px;
padding: 8px;padding-top:6px; padding-bottom:6px;
margin-right:3px;
-moz-border-radius:2px;
-webkit-border-radius:2px;
-moz-box-shadow:0px 0px 2px rgba(0,0,0,0.4);
-webkit-box-shadow:0px 0px 2px rgba(0,0,0,0.4);
color:rgba(0,0,0,0.9);
text-shadow:1px 1px 0px rgba(255,255,255,0.8);
border:1px solid rgba(0,0,0,0.5);
background:-webkit-gradient(linear,0% 0%,0% 100%,from(rgba(255,255,255,1)),to(rgba(185,185,185,1)));
background:-moz-linear-gradient(top,rgba(255,255,255,1),rgba(185,185,185,1));
color: #940f04;
background-color:#fff;
}

.showpageArea a.disablelink, .showpageArea a.disablelink:hover{
background-color:none;
cursor: pointer;
color: #940f04;
font-weight: normal !important;
}

.showpageArea a.prevnext{
color: #000;
font-weight: bold;
}

</style>

<script type="text/javascript">

function showpageCount(json) {
var thisUrl = location.href;
var htmlMap = new Array();
var isFirstPage = thisUrl.substring(thisUrl.length-14,thisUrl.length)==".blogspot.com/";
var isLablePage = thisUrl.indexOf("/search/label/")!=-1;
var isPage = thisUrl.indexOf("/search?updated")!=-1;
var thisLable = isLablePage ? thisUrl.substr(thisUrl.indexOf("/search/label/")+14,thisUrl.length) : "";
thisLable = thisLable.indexOf("?")!=-1 ? thisLable.substr(0,thisLable.indexOf("?")) : thisLable;
var thisNum = 1;
var postNum=1;
var itemCount = 0;
var fFlag = 0;
var eFlag = 0;
var html= '';
var upPageHtml ='';
var downPageHtml ='';


var pageCount=5;
var displayPageNum=2;
var firstPageWord = 'First';
var endPageWord = 'Last';
var upPageWord ='Previous';
var downPageWord ='Next';

var labelHtml = '<span class="showpageNum"><a href="/search/label/'+thisLable+'?&max-results='+pageCount+'">';

for(var i=0, post; post = json.feed.entry[i]; i++) {
var timestamp = post.published.$t.substr(0,10);
var title = post.title.$t;
if(isLablePage){
if(title!=''){
if(post.category){
for(var c=0, post_category; post_category = post.category[c]; c++) {
if(encodeURIComponent(post_category.term)==thisLable){
if(itemCount==0 || (itemCount % pageCount ==(pageCount-1))){
if(thisUrl.indexOf(timestamp)!=-1 ){
thisNum = postNum;
}

postNum++;
htmlMap[htmlMap.length] = '/search/label/'+thisLable+'?updated-max='+timestamp+'T00%3A00%3A00%2B08%3A00&max-results='+pageCount;
}
}
}
}//end if(post.category){

itemCount++;
}

}else{
if(title!=''){
if(itemCount==0 || (itemCount % pageCount ==(pageCount-1))){
if(thisUrl.indexOf(timestamp)!=-1 ){
thisNum = postNum;
}

if(title!='') postNum++;
htmlMap[htmlMap.length] = '/search?updated-max='+timestamp+'T00%3A00%3A00%2B08%3A00&max-results='+pageCount;
}
}
itemCount++;
}
}

for(var p =0;p< htmlMap.length;p++){
if(p>=(thisNum-displayPageNum-1) && p<(thisNum+displayPageNum)){
if(fFlag ==0 && p == thisNum-2){
if(thisNum==2){
if(isLablePage){
upPageHtml = labelHtml + upPageWord +'</a></span>';
}else{
upPageHtml = '<span class="showpage"><a href="/">'+ upPageWord +'</a></span>';
}
}else{
upPageHtml = '<span class="showpage"><a href="'+htmlMap[p]+'">'+ upPageWord +'</a></span>';
}

fFlag++;
}

if(p==(thisNum-1)){
html += '&nbsp;<span class="showpagePoint"><u>'+thisNum+'</u></span>';
}else{
if(p==0){
if(isLablePage){
html = labelHtml+'1</a></span>';
}else{
html += '<span class="showpageNum"><a href="/">1</a></span>';
}
}else{
html += '<span class="showpageNum"><a href="'+htmlMap[p]+'">'+ (p+1) +' </a></span>';
}
}

if(eFlag ==0 && p == thisNum){
downPageHtml = '<span class="showpage"> <a href="'+htmlMap[p]+'">'+ downPageWord +'</a></span>';
eFlag++;
}
}//end if(p>=(thisNum-displayPageNum-1) && p<(thisNum+displayPageNum)){
}//end for(var p =0;p< htmlMap.length;p++){

if(thisNum>1){
if(!isLablePage){
html = '<span class="showpage"><a href="/">'+ firstPageWord +' </a></span>'+upPageHtml+' '+html +' ';
}else{
html = ''+labelHtml + firstPageWord +' </a></span>'+upPageHtml+' '+html +' ';
}
}

html = '<div class="showpageArea"><span style="padding:4px;margin:2px;border: 0px solid #333; background-" class="showpage">Page '+thisNum+' of '+(postNum-1)+': </span>'+html;

if(thisNum<(postNum-1)){
html += downPageHtml;
html += '<span class="showpage"><a href="'+htmlMap[htmlMap.length-1]+'"> '+endPageWord+'</a></span>';
}

if(postNum==1) postNum++;
html += '</div>';

if(isPage || isFirstPage || isLablePage){
var pageArea = document.getElementsByName("pageArea");
var blogPager = document.getElementById("blog-pager");

if(postNum <= 2){
html ='';
}

for(var p =0;p< pageArea.length;p++){
pageArea[p].innerHTML = html;
}

if(pageArea&&pageArea.length>0){
html ='';
}

if(blogPager){
blogPager.innerHTML = html;
}
}

}
</script>

<script src="/feeds/posts/summary?alt=json-in-script&callback=showpageCount&max-results=99999" type="text/javascript"></script>

Untuk meng-Eksekusinya silahkan klik Simpan.

NB :: Script Page Number ini Sekaligus revisi untuk script page number sebelumnya. Script ini lebih cepat dalam loading, serta pengaturan paddingnya telah saya rubah sehigga posisi atau jarak number dengan kotak tidak terlalu dekat. Anda juga bisa mengcustom warna gradasinya dari kode CSS3 di atas. Selamat mencoba.

Sabtu, 21 Agustus 2010

Google CSE Di Bawah Posting Dengan Keyword Sesuai Label (AutoFill)

Untuk Blogger tentunya sudah tidak asing lagi dengan Google CSE yang merupakan tempat pencarian berdasarkan keyword yang diinginkan untuk menghasilkan pencarian yang Optimal yang sesuai dengan kata kunci yang ditargetkan. Pada postingan ini akan membahas cara pemasangan Google CSE yang di tampilkan di bawah postingan,lihat gambar di bawah ini :



jadi ketika kita membuka judul posting maka Google CSE ini akan tampil dibawah label dan menampilkan hasil pencarian dari keyword yang sesuai dengan label pada postingan.

Seperti itulah kira kira, untuk contoh hasilnya yang telah di pasang Autofill Google CSE ini bisa lihat DISINI, Silahkan klik salah satu postingannya dan anda lihat pada bagian atas komentar atau dibawah label.Karena kebetulan blog ChugyGOGOG ini sedang diet dari Widget ataupun aksesoris lainya jadi saya pasang AutoFill Google CSE ini di blog saya yang satunya.

Script yang digunakan ini merupakan Script Autofill Google AJAX Search API CSE yang alhamdulilah setelah coba coba akhirnya bisa juga di pasang. langsung saja pada proses pemasangannya :

  • Masuk Dashboard >> Rancangan >> Edit HTML >> Expand Widget Templates
  • Cari kode seperti ini <b:includable id='comments' var='post'>
  • Masukan Script di bawah ini tepat dibawah kode di atas.


<script src='http://www.google.com/jsapi'/>
<script type='text/javascript'>
google.load(&#39;search&#39;, &#39;1&#39;);
function OnLoad() {
var customSearchControl = new google.search.CustomSearchControl(&#39;000456789123456789123:ishrxdwklg8&#39;);
customSearchControl.draw(&#39;content&#39;);
customSearchControl.execute(&#39;<b:if cond='data:post.labels'><b:loop values='data:post.labels' var='label'><data:label.name/><b:if cond='data:label.isLast != &quot;true&quot;'> OR </b:if></b:loop></b:if>&#39;);}
google.setOnLoadCallback(OnLoad);
</script>
<div id='content'>Loading...</div>


Ganti ID di atas yang seperti ini (000456789123456789123:ishrxdwklg8) dengan ID Google CSE Blogger. Pastikan blogger sudah mendaftar terlebih dahulu di google Costem Search Engine untuk bisa mendapatkan ID dari google CSE.

Jika sudah silahkan di save.
Selamat mencoba semoga berhasil.

Google Map Mobile Kebanjiran Unique Visitor Setiap Bulannya

Google Map Versi Mobile merupakan salah satu layanan yang dihadirkan oleh Google untuk memudahkan penggunanya dalam mengakses peta digital suatu tempat melalui Mobile Phone. Google map versi Mobile ini baru baru ini telah menberikan prestasi yang sangat bagus dengan mendapatkan sekitar 100 juta Unique Visitor setiap bulannya.

Dari sekian banyak layanan yang dihadirkan oleh Google, mungkin hanya Google Maps versi mobile yang tidak mendapatkan porsi cukup dalam soal pemberitaan. Padahal, baru-baru ini layanan itu baru saja mencetak prestasi bagus dengan mendapatkan 100 juta unique visitor setiap bulannya.

"Hari ini, lebih dari 100 juta orang setiap bulannya sekarang menggunakan Google Maps mobile untuk pergi dari titik A ke titik B, menemukan tempat-tempat, dan banyak lagi fungsi lainnya," tulis Vice President of Engineering Vic Gundotra di Google Mobile Blog, seperti dikutip Web Pro News, Jumat (20/8/2010) "

Dikatakan Gundotra, selama perjalanannya Google Maps versi mobile ini mencatat sejumlah perubahan besar dengan fitur-fitur pintar, yang menjadikan peta digital ini menjadi panduan bagi mereka yang akan berpergian.

Di masa depan Google Maps versi mobile akan menjadi sangat penting, terlebih Google dikabarkan sedang mengadakan pembicaraan serius dengan beberapa perusahan game sosial untuk mengembangkan pesaing Facebook.

Tentu menjadi nilai positif bagi Google, yang mempunya geolocation yang kerjanya mirip dengan Foursquare. Ini tentu saja menguntungkan perusahaan jika memang jejaring sosial tersebut resmi dirilis. Sumber : www.news.id.msn.com

Jumat, 20 Agustus 2010

Buat Sendiri Thema Google Chrome Dengan CRX Theme Creator

Google chrome merupakan salah satu browser yang memiliki banyak fitur yang cukup menarik didalamnya tidak kalah dengan Browser si rubah Api atau Mozilla yang sudah kawakan di dunia browser. Untuk thema ataupun tampilan google chrome sendiri cukup simple dan menarik dengan balutan warna biru langit yang mendominasi di bagian atas.

Tapi buat anda yang bosan dengan tampilan atau thema dari Google chrome dan ingin membuat thema sendiri, anda bisa mengunakan program Pembuatan Thema Creator untuk Google Chrome yaitu cmx Thema creator.

Program ini bisa anda gunakan untuk membuat Thema Google Chrome sesuai keinginan anda, untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi situsnya di www.chrometheme.net untuk melihat lebih jelas dan sekalian men- Download CRX Theme Creator atau bisa klik link di bawah ini untuk langsung Dowload.



DOWNLOAD CRX Theme Creator (Exe)

Kamis, 19 Agustus 2010

Widget Random Post Dynamic - Static No Thumbnail Untuk Blogger

Random Post merupkan salah satu widget yang biasa di gunakan oleh blogger untuk menampilkan postingan secara acak atau random. Mungkin sudah banyak blogger yang membahas seputar Widget Random Post Sebagai pelengkap untuk menampilkan postingan secara acak, dari Random Post dengan Thumbnail maupun Postingan Acak tanpa Thumbnail Image.

Pembuatan Random Post untuk blogger yang saya bahas kali ini cukup simple, Hanya menggunakan fasilitas dari situs http://stuffablog.com. Situs ini menyediakan fasilitas pembuatan Random Post atau Postingan Secara Acak untuk blogger dengan dua alternative pilihan random post yaitu:

  • Dynamic Widget (Random Post dengan Slide)
  • dan Static Widget(Random Post tanpa Slide).

Untuk contoh Random Post bisa dilihat Di Sidebar Blog ini (Tapi kalau masih di pasang random postnya) Untuk bisa mendapatkan widget ini kita tidak perlu registrasi dan gratis tentunya, tinggal kunjungi situs http://stuffablog.com dan ikuti petunjuk yang ada disana.

Pokoknya Gampang silahkan di coba, membuat Widget Random Post Dynamic - Static No Thumbnail Untuk Blogger. Trimakasih smoga bermanfaat.

Rabu, 18 Agustus 2010

Cara Mudah Merubah HTML Menjadi PDF (HTML2PDF Conversion)

Postingan kali ini saya akan memberikan tips bagaimana cara merubah file HTML atau Mengconvert halaman blog atau situs tertentu untuk di jadikan File PDF. Mungkin blogger pernah melihat halaman website yang di kemas dalam format PDF atau juga kode HTML di buat dalam format PDF.

Kalau Sebelumnya saya memposting cara untuk merubah file Video menjadi File SWF Flash dengan Free Converter Video To SWF . Untuk sekarang saya akan memposting Cara Mudah Merubah HTML Menjadi PDF (HTML2PDF Conversion)

Buat Anda yang tertarik untuk membuat file PDF halaman Blog atau Situs yang anda inginkan, Anda bisa menggunakan layanan gratis dari situs yang yang satu ini yaitu www.htm2pdf.co.uk.

www.htm2pdf.co.uk merupakan salah satu situs yang menyediakan fasilitas gratis untuk merubah HTML menjadi PDF. Dan untuk penggunaanya caranya cukup mudah.
  • Pertama anda kunjungi situs www.htm2pdf.co.uk
  • Lalu masukan Alamat website atau Blog yang ingin di convert menjadi PDF di kolom Adress.
  • Ada 2 Pilihan yang terdapat disitu :
    1. Convert by URL (Untuk merubah Halaman Situs atau Blog)
    2. Convert Raw (Untuk mengkonvert Code HTML)
    Silahkan Anda pilih sesuai dengan kebutuhan anda.

merubah HTML to PDF,HTML2PDF Converter
  • Jika sudah lanjutkan dengan menekan Tombol CONVERT.
  • Dan akan muncul file PDF hasil dari convert tadi silahkan anda download file PDF nya.
Selamat mencoba.

Selasa, 17 Agustus 2010

5 Editor Blog Gratis Untuk Menulis dan Edit Postingan Blog

Sebagian besar blogger lebih suka menulis postingan blog dari fasiltas penerbit online platform blog mereka masing-masing, padahal ada beberapa layanan Editor blog gratis untuk menulis dan edit postingan yang bisa di gunakan secara Ofline, Salah satunya seperti Windows Live Writer yang pasti blogger semua sudah banyak yang tahu editor blog yang satu ini. Tetapi buat blogger yang ingin mencari alternative editor Blog yang berbeda, bisa mengunakan 5 editor blog gartis di bawah ini.

Berikut adalah 5 Editor Blog Gratis Untuk Menulis dan Edit Postingan Blog yang bisa di gunakan secara Ofline :

1. Windows Live Writer.
Windows Live Writer merupakan produk Microsoft dengan tampilan sangat mirip dengan aplikasi Office standar MS. memiliki beberapa fitur, termasuk : rich text format, kategorisasi posting, memasukkan gambar dan tag, spell checking, beberapa blog account, kompatibilitas dengan blog platform dan masih banyak lagi.

2. Bleezer
Bleezer bisa digunakan pada Windows, OS X dan Linux. Ini juga mendukung beberapa platform blog seperti Blogger, Movable Type, WordPress, Drupal, dll Perangkat lunak ini ringan dan memiliki semua karakteristik dari sebuah blog seperti: editor WYSIWYG, pengiriman gambar, dukungan untuk kategori, tag, pemeriksaan ejaan, dll

3. w.bloggar
Editor Blog lain yang mendukung banyak platform seperti Blogger, Movable Type, TypePad, Drupal, Wordpress dll yaitu w.bloggar. Memungkinkan pengguna untuk mengedit tulisan tanpa sambungan internet. Posting dapat disimpan secara lokal untuk kemudian di publikasikan sesuai keingin anda.

4. Post2Blog
Post2Blog Memiliki fitur seperti pemeriksaan ejaan WYSIWYG, Ping, Memiliki integrasi bagus dengan RSS Bandit dan Sharp Reader. Anda dapat menyisipkan iklan Amazon dan dapat membuat pesan baru di MS Word dan kemudian mempublikasikannya ke blog Anda dengan menggunakan toolbar untuk MS Word Post2Blog.

5. BlogDesk
BlogDesk benar-benar gratis dan dioptimalkan untuk sistem blog Wordpress, MovableType, Drupal, Serendipity dan Expression Engine, serta bloghosters Blogg.de dan Twoday.net. Sangat mudah untuk digunakan.

Selain itu, ada beberapa editor blogging yang cukup populer dari contohnya BlogJet [Not Free] sangat populer untuk blog editor. Anda juga dapat mencoba - Thingamablog, Flock, Zoundry dan banyak lagi , silahkan cari saja di Google. Selamat mencoba!

Minggu, 15 Agustus 2010

Frame Photo Online Gratis di MyFrame

Sebelumnya saya mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa untuk blogger semua ,yang alhamdullilah sekarang sudah masuk pada hari ke 5 di bulan Ramadhan ini. Mudah mudahan kita semua masih di berikan kekuatan menjalankan ibadah puasa ini. Langsung saja pada topik postingan, Pada postingan sebelumnya saya pernah membahas tentang 50 Frame dan Border gratis untuk Photoshop yang bisa anda gunakan sebagai tambahan koleksi frame pada program photoshop anda.

Untuk sekarang saya akan memberikan informasi tempat penyedia layanan gratis untuk Menghias atau mendekorasi photo anda dengan memanfaatkan situ http://myframe.us situs ini menyediakan Frame frame photo cantik yang bisa anda gunakan.

Frame Photo yang disediakan cukup banyak sekali jumlah dan modelnya jadi anda bisa memilih mana yang cocok dengan selera anda. Untuk cara penggunaannya cukup mudah, anda tidak perlu register untuk menggunakan frame frame yang ada di situs ini.

Silahkan anda kunjungi situs ini http://myframe.us
Setelah itu anda klik [ Browse ] untuk memasukan photo yang ingin dipasang frame dan anda tinggal memilih Frame photo yang telah disediakan. Jika sudah cocok anda bisa langsung klik [ Save ].

Dibawah ini merupakan sample frame yang saya ambil dari situsnya langsung.



Gimana cukup menarik bukan selamat mencoba. Silahkan anda mendekorasi koleksio photo anda dengan Frame Cantik yang disediakan secara gratis. Terimakasih

Kamis, 12 Agustus 2010

Free Converter Video To SWF Flash

Buat anda yang ingin merubah format Video to SWF Flash Atau FLV anda bisa menggunakan program dari x2xsoft.com yaitu X2X Free Video to Flash Converter. Program ini akan memudahkan anda merubah format Video menjadi SWF Flash atau FLV dengan sangat mudah dan cepat. Merubah file video menjadi SWF akan berguna untuk anda yang suka share video di internet.

X2X Free Video to Flash Converter ini mempunyai fitur yang cukup komplit untuk mengkonversi file video seperti AVI, MPEG, WMV, DAT, dll. Terlebih lagi, yang unik dari X2X Free Video to Flash Converter adalah kita mendapatkan code HTML FLV video setelah mengubah atau mengkonversi file video tersebut.

Anda juga dapat mengatur kualitas dari Converter tersebut seperti Lebar video, tinggi, bitrate video, birate audio, frame rate, sample rate, saluran, dan menyimpan nama tersebut. Gimana cukup menarik bukan silahkan anda coba.

Jika anda tertarik untuk mendapatkan program X2X Free Video to Flash Converter, silahkan download programnya di bawah ini GRATIS.

Video to SWF, Flash Icon Download X2X Free Video to Flash Converter

Membuat Desain Vector Dan Logo Dengan Aplikasi Google Docs Drawing

Untuk blogger mungkin sudah tidak asing lagi dengan situs docs.google.com yang lebih dikenal dengan Google Docs, Banyak blogger menggunakan Google Docs untuk penyimpanan dokumen, file ataupun lain lain karena memang docs google meberikan fasilitas gratis untuk para penggunanya.


Selain tempat penyimpanan File Gratis Google Docs juga menyediakan fitur Menggamabar (Freehand Drawing Tool Online) yang bisa anda coba gunakan secara online. Fitur Gambar dari google Docs ini tidak jauh beda dengan program desain grafis lainnya. Tool yang familier sehingga memudahkan anda dalam membuat Desain Vektor ataupun Membuat Desain Logo.

Untuk Cara Penggunaanya sangat mudah sekali.

Pertama anda masuk ke http://docs.google.com
Pilih Create New atau Buat Baru >> Gambar
Maka akan muncul Dokumen Baru untuk menggambar seperti dibawah ini.



Silahkan anda berekfolrasi dengan desain yang ingin anda buat.
Format yang dihasilkan dari docs.google.com ini berupa PNG, JPEG, SVG, PSD.
Selamat Mencoba.

Rabu, 11 Agustus 2010

Ponsel Kamera 3D Pertama Dari SHARP

Ponsel kamera 3d Pada postingan yang lalu saya pernah membahas Kamera 3D pertama dari Panasonic yang merupakan kamera 3D pertama untuk kelas camcoder. Dan ternyata baru baru ini perusahaan SHARP Tokyo telah mengembangkan Ponsel Kamera 3D Hight Definition (HD) yang pertama untuk ponsel, Wow Luar biasa sekali ya.

Modul kamera dapat menangkap gambar video 720p dengan frame 3D menggunakan sistem pemindaian progresif, dan menggabungkan fungsi untuk memproses output data citra dari kiri dan kanan kamera.

Di bawah ini merupakan kutipan dari TG Daily mengenai Ponsel Kamera 3D pertamal.

" Ini termasuk fitur untuk mengatur warna dan kecerahan, Sinkronisasi Waktu Pengolahan untuk sinkronisasi waktu sinyal video, dan Optical Control dan Pengolahan untuk memperbaiki posisi". Demikian yang dilansir TG Daily, Rabu (11/8/2010).

Selain itu, Sharp juga menambahkan teknologi transfer cepat data video dari sensor gambar. Selain itu teknologi 3D memungkinkan gambar yang akan diambil dalam mode resolusi tinggi HD.

Perusahaan asal Jepang juga menggunakan teknologi high-density mounting untuk menjaga ukuran rendah. Shrap sendiri mengharapkan untuk melihat modul yang digunakan dalam kamera digital dan smartphone.

Hal ini juga bisa muncul dalam netbook dan sejenisnya, dan bahkan di Nintendo DS, yang sudah memiliki versi 3D. " Sumber : http://news.id.msn.com "

Senin, 09 Agustus 2010

Aplikasi Remote Desktop (Mengontrol Banyak Komputer Dengan Satu Komputer)

remote desktop,pengontrol komputerAplikasi remote desktop merupakan aplikasi yang disediakan untuk membantu anda dalam mengontrol atau mengawasi komputer lain dari jarak jauh atau dari tempat yang berbeda. Untuk aplikasi remote desktop ini memang banyak digunakan untuk keperluan administrator jaringan.

Ada beberapa aplikasi Remote Desktop yang banyak di gunakan, nah untuk kali ini saya coba memberikan informasi aplikasi remote desktop yang banyak digunakan untuk keperluan pengontrol pada komputer.

iMonitorPC Pro
iMonitor PC pro merupakan aplikasi pengawasan jarak jauh (remote) yang di gunakan sebagai pengaman komputer anda. Dengan program ini anda dapat melihat aktivitas /kegiatan pengguna PC yang dilakukan oleh orang baik online maupun ofline.

Remote Adminitrator Control
Dengan Remote Administrator Control ,anda dimungkinkan untuk mengakses dan mengontrol penuh komputer pengguna, Server dan perangkat jaringan lainnya.

Network LookOut Administrator
Aplikasi Network LookOut Administrator selain mengawasi komputer klien, Aplikasi ini dapat di gunakan untuk merestart PC dan mematikan PC.

Remote Office Manager
Di sini anda dapat merubah ukuran layar pengontrol klien, Remote Office Manager memiliki fitur yang di gunakan untuk melakukan administrasi sistem, seperti transfer file, task manager, mengambil suara atau video dari PC yang di Kontrol.

Accsess Remote PC
Aplikasi ini ditampilkan dalam bentuk sederhana dan mudah di gunakan. Ada beberapa fitur yang disediakan di antaranya anda dapat memberhentikan sementara (Pause) tampilan komputer yang dikontrol dan dapat melakukan refres untuk memperbaharui tampilan klien.

Multi Screen Remote Desktop
Multi Screen Remote Desktop Merupakan kombinasi dari monitoring jaringandengan sofwer pengontrol dan pengendali yang dapat memonitor semua aktivitas komputer klien. Aplikasi ini terdiri dari dua komponen yaitu komponen server yang di instal pada komputer yang memonitoring dan komponen klien dipasang pada komputer klien.

Desktop Rover
Hampir sama dengan aplikasi desktop lainnya, desktop rover dilengkapi dengan fitur transfer file atau folder antar komputer tanpa melakukan drag and drop file.

WinRemote PC
Untuk memaksimalkan fungsinya WinRemote PC dilengkapi menu Plug-in untuk menambah fitur. Fitur standar dari aplikasi ini adalah test of speed.

Aplikasi diatas merupakan sebagian aplikasi yang digunakan untuk mengontrol banyak komputer atau Remote Desktop. Untuk lebih jelas dan lebih banyak lagi yang ingin anda ketahui silahkan anda cari di blogger blogger lain atau di google yang memposting seputar Remote Desktop. "Source Info Komputer Magazine"

Sabtu, 07 Agustus 2010

50 Photo Frame Dan Border Gratis Untuk Photoshop

frame photo gratis Untuk mempercantik foto koleksi anda, penggunaan frame maupun border bisa menjadi solusi terbaik untuk mempercantik koleksi foto anda. Untuk membuat photo frame atau border anda bisa menggunakan program grafis editing foto seperti Photoshop yang tentunya sudah familier buat pecinta grafis.

Buat yang ingin menambah koleksi frame photo dan border untuk program photoshop saya akan memberikan informasi dimana anda bisa mendapatkan 50 Photo Frame dan Border Gratis untuk Photoshop yang bisa anda gunakan untuk menghias koleksi photo anda.

Silahkan kunjungi situs http://www.photoradar.com untuk melihat lebih detail Frame dan Border Photo Gratis yang disediakan oleh situs tersebut.

Kalu ingin langsung download silahkan klik link di bawah ini untuk langsung mendownload frame dan border photo gratis.

DOWNLOAD PHOTO FRAME DAN BORDER GRATIS

Saya sarankan untuk mengunjungi situsnya terlebih dahulu karena di situs ini anda dapat menambah pengetahuan anda seputar Dunia Desain Grafis dan Photografi, diantanra Tehnik Pengambilan Photo, Tips and Trik Photografi, Tutorial Photosop Gratis, Belajar Editing Photo, Review Camera, Berita Terbaru seputar Photografi, Desain Grafis dan lain - lain.

Bagaimana anda tertarik untuk mendapatkan photo frame dan border gratis untuk menambah koleksi frame photo pada Program Photoshop anda.

Kamis, 05 Agustus 2010

Jadikan Blogging Sebagai Sarana Ibadah Di Bulan Suci Ini + Baner Gratis

Alhamdullilah tidak terasa bulan Ramadhan akan datang kembali. Rasanya baru kemaren ngejalanin bulan puasa, begitu nikmatnya hidup ini sampai sampai setahun sudah terlewati dan bertemu lagi dengan bulan penuh Berkah, Rahmat dan Ampunan ini yaitu bulan suci Ramadhan.

Kayanya sekarang waktu yang tepat untuk kita saling memberikan maaf kepada orang orang terdekat kita Orangtua, Kaka, Adik, saudara, Teman dan semuanya yang kita kenal tidak terkecuali dengan teman di dunia online ini seperti para Blogger tentunya.

Di Postingan ini saya meminta maaf kepada blogger semua yang slalu setia datang,numpang lewat, kesasar, ataupun buang sampah di blog ini, Yang mungkin ada tulisan atau postingan di blog ini yang menyinggung perasaan blogger semua. ataupun komentar saya di blog anda yang kurang berkenan di hati para blogger, Dengan tulus Saya meminta maaf yang sebesar besarnya.....!!!


SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA 1431 H
SMOGA DI BULAN RAMADHAN SEKARANG INI KITA DIBERIKAN KEKUATAN UNTUK MENJALANINYA. AMIN YA ROBALALAMIN.

JADIKAN BLOGGING SEBAGAI SARANA IBADAH DI BULAN SUCI INI


Sebagai tambahan dan sebagai permohonan maaf kepada blogger smua, saya akan memberikan baner SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA kepada blogger semua yang mengunjungi blog ini tanpa terkecuali. Jika anda tertarik untuk memasangnya silahkan di ambil kode banernyanya di bawah ini. trimakasih.

Blue Baner (format swf) 500px x 100px :


<embed src="http://www.4shared.com/embed/354141506/380fc37c/preview.swf" width="500" height="100" allowfullscreen="true" allowscriptaccess="always"></embed>


Dark Baner (format swf) 500px x 100px :


<embed src="http://www.4shared.com/embed/354153248/29fddcc1/preview.swf" width="500" height="100" allowfullscreen="true" allowscriptaccess="always"></embed>

Anda bisa menyesuaikan lebar dari baner di atas dengan merubah ukuran widht/lebar.

Rabu, 04 Agustus 2010

Perbaiki Gambar Bitmap Pada Flash 8

Menggunkan aplikasi atau program animasi flash memang sangat menyenangkan, terlebih jika sudah menguasai tehnik ataupun Action script yang terdapat di dalamnya. Tapi di balik itu kadang ada hal yang masih kurang diperhatikan dalam masalah kualitas gambar khususnya gambar Bitmap yang sengaja atau di import ke dalam flash. Sehubungan flash merupakan program animasi berbasis vektor jadi untuk gambar Bitmap seperti (JPG,Gif,PNG) dll terkadang kualitas yang dihasilkan kurang bagus.

Di sini saya akan memberikan tips bagaimana memperbaiki gambar bitmap untuk menghasilkan image atau gambar yang di import ke flash tampil lebih bagus sehingga animasi flash yang dihasilkan akan lebih maksimal.

Langkah pertama Import atau masukan file Bitmap yang telah anda buat di program grafis seperti Photoshop, Corel ataupun yang lainya. Sebagai contoh saya memasukan image tulisan dengan format PNG Transparan.

Masukan File image ke dalam stage atau dokumen baru. Anda bisa lihat imge tulisan tersebut kurang bagus dan terlihat pecah.

Untuk mengatasinya, Double klik image yang ada di Library. seperti gambar di bawah ini.

tutorial flash

Akan muncul Box Bitmap Properti seperti gambar di bawah ini, disini terlihat jelas kalau image yang dimasukan terlihat pecah.

flash animasi

Untuk mengatasinya silahkan anda Ceklis Allow smoting yang ada di situ, seperti gambar di bawah ini.

Allow smoothing

Dan lihat hasilnya image tersebut tampak lebih baik dari sebelumnya. SIlahkan klik image diatas untuk melihat tampilan yang sebenarnya.

Gimana cukup mudah bukan selamat mencoba.

Minggu, 01 Agustus 2010

Tips Sebelum Mempublish Postingan Di Blog

Membuat tulisan atau postingan merupakan kebiasaan dan kewajiban para blogger untuk mengisi blognya dengan artikel artikel yang menarik seperti tutorial, info bisnis, gosip selebritis atau sekedar menuliskan curhat pribadi ke dalam posting yang tentunya ingin tulisan atau postingan yang dipublish dapat menarik di mata para pengunjung blog.

Ada beberapa hal yang kadang suka terlewatkan atau terlupakan oleh para blogger termasuk saya tentunya, yaitu penulisan posting kadang tidak terlihat menarik atau tidak sesuai dengan kaidah penulisan yang baik dan benar.

Tips ini saya buat berdasarkan pengecekan terhadap postingan blog saya yang kadang suka ada kesalahan dalam penulisan ataupun tanda baca yang tidak saya sadari. Untuk itu saya coba memberikan Tips sebelum Mempublish Postingan Di Blog versi saya.

  • Periksa Judul Yang telah Anda buat.
    Apakah sudah benar penulisannya, untuk yang satu ini kadang kurang mendapatkan perhatian para blogger, banyak judul posting yang terdapat kekeliruan atau kesalahan dalam penulisan.
  • Periksa tulisan pada postingan yang telah anda ketik.
    Llihat apakah tulisan atau kalimat yang telah di ketik ada yang salah dalam penulisannya.
  • Perhatikan tanda baca untuk setiap tulisan.
    Seperti Titik (.) Koma (,) dll.
  • Periksa link yang anda sisipkan pada teks dipostingan.
    Tulislah alamat link dengan benar jangan sampai link yang anda pasang ada kesalahan penulisan. Biasanya untuk blogger yang sudah banyak makan asam garam, mengaitkan link pada postingan merupakan syarat wajib supaya postingan cepat terindeks di google.
  • Gunakan image atau gambar yang sesuai.
    Gunakan image yang sesuai dengan isi Postingan anda, jangan sampai anda memasukan image yang tidak ada hubungannya dengan isi posting, misalnya postingan anda seputar Masakan, maka masukanlah gambar kuliner atau sayuran, jangan memasukan gambar Cewek Telanjang atau Foto foto Lucu yang tidak ada hubungannya dengan isi postingan.
  • Aturlah paragraf pada tulisan anda.
    Jika memposting banyak tulisan aturlah paragrap sebaik baiknya jangan sampai dari awal sampai akhir tulisan, tidak menggunakan paragraf sama sekali.
  • Gunakan huruf KAPITAL di awal kalimat.
    Dan gunakan juga untuk Nama Orang, Alamat atau Tempat.
  • Pratinjau tulisan yang telah anda ketik dan coba anda baca.
    Ibaratkan anda adalah pengunjung yang sedang mencari informasi dan mebaca postingan di blog anda, apakah sudah layak untuk di baca.
  • Kalau semua sudah dirasa baik dan menarik dari cara penyampaian dan penulisan, jangan ragu ragu untuk menekan tombol simpan.

Mungkin tips diatas bisa menjadi bahan pertimbangan buat anda dan saya dalam membuat sebuah posting. Tapi inti dari semua itu yaitu jangan suka terburu buru dalam membuat sebuah tulisan, jangan sampai kejar tayang tapi postingan tidak terurus.

Buat yang ingin menambahkan atau mengurangkan, silahkan jangan ragu-ragu untuk memberikan opininya di blog ini. Mudah mudahan tidak ada kesalahan dalam penulisan pada postingan ini......Trimakasih.

◄ New Post Old Post ►
 

Copyright 2012 ILMU DESAIN GRAFIS: Agustus 2010 Template by Bamz | Publish on Bamz Templates