Senin, 27 Desember 2010

Horizontal Navigasi Plus Search Box Simple And Cool

Melanjutkan dan menambahkan postingan yang lalu mengenai pembuatan menu navigasi horizontal dengan tab pointer no image, kali ini saya coba membuat menu navigasi horizontal dengan tambahan search box atau kotak pencari. menu navigasi horizontal ini masih cukup simple hanya menggunakan sedikit gradasi dan juga box shadow css3 pada background.
navigasi horizontal blue and black plus search box
Lihat Demo

Untuk pemasangannya saya coba memasang pada area widget template supaya lebih cepat.
Tambah widget pada bagian bawah header template blogger > Pilih HTML/JavaScript lalu masukan kode dibawah ini :
<style type="text/css">

.black{
float:left; margin-bottom:10px;
padding:0px; width: 100%;
overflow: hidden; background: #499bea;
background: -moz-linear-gradient(top, #999 0%, #000 100%);
background: -webkit-gradient(linear, left top, left bottom, color-stop(0%,#999), color-stop(100%,#000));
filter: progid:DXImageTransform.Microsoft.gradient( startColorstr='#999', endColorstr='#000',GradientType=0 );
-moz-box-shadow: 1px 1px 10px #888;
-webkit-box-shadow:1px 1px 10px #888;
-webkit-border-radius: 6px;
-moz-border-radius: 6px;
border-radius: 6px;}

.black ul{
margin: 0; padding: 0; padding-left: 10px;
font: bold 14px Verdana;
list-style-type: none; }

.black li{
display: inline; margin: 0;}

.black li a{
float: left; text-decoration: none;
margin: 0; padding:12px; color: white;}

.black li a:visited{color: white; }
.black li a:hover, .black li.selected a{color:#ccff00;}

#searchboxo{
width:250px; float:right; padding: 4px; margin:0px; }

#searchboxo form input.searchinput{
background: #fff; padding:6px; margin:0px; width: 160px;
border: solid 1px #999; outline: none;
-webkit-border-radius: 6px; -moz-border-radius: 6px; border-radius: 6px;
-moz-box-shadow: inset 0 1px 3px #666;
-webkit-box-shadow: inset 0 1px 3px #666;
box-shadow: inset 0 1px 3px #aaa; }

#searchboxo form input.submitbutton{
cursor:pointer; width: 60px;
background: #FCFCFC;
background: -moz-linear-gradient(top, #FCFCFC 0%, #E8E8E8 100%);
background: -webkit-gradient(linear, left top, left bottom, color-stop(0%,#FCFCFC), color-stop(100%,#E8E8E8));
filter: progid:DXImageTransform.Microsoft.gradient( startColorstr='#FCFCFC', endColorstr='#E8E8E8',GradientType=0 );
border:1px solid #d8d8d8;
-webkit-border-radius: 6px; -moz-border-radius: 6px; border-radius: 6px;
color:#000; padding:4px; text-shadow:1px 1px #fff;}

</style>

<div class='black'>
<ul><li><a href="#">Home</a></li>
<li><a href="#">About</a></li>
<li><a href="#">Contact</a></li>
<li><a href="#">Galery</a></li>
</ul>

<div id='searchboxo'>
<form action='/search' id='searchform' method='get'> <input class='searchinput' id='searchbox' name='q' onblur='if (this.value == "") {this.value = "Insert keyword here...";}' onfocus='if (this.value == "Insert keyword here..."{this.value = "";}' type='text' value='Insert keyword here...'/><input class='submitbutton' type='submit' value='Search'/></form></div></div>

Silahkan ganti alamat url-nya dengan url atau link yang blogger inginkan.
selamat mencoba.

Jumat, 24 Desember 2010

Horizontal Navigasi Dengan Tab Pointer No Image

Untuk kali ini saya coba melengkapi atau menambahkan sedikit koleksi menu navigasi horizontal untuk blogger, yang mungkin ingin merubah tampilan menu navigasi di blognya. Untuk demonya bisa lihat gambar dibawah atau klik link demo yang ada di bawah.

navigasi horizontal tab pointer
Demo Navigasi

Untuk pemasangannya navigasi horizontal saya rasa blogger sudah paham jadi silahkan lihat kodenya di bawah ini.

Kode CSS (Cascading Style Sheet)
.menu {
padding:0; margin:0; list-style-type:none; white-space:nowrap; }
.menu li {
float:left; min-width:100px; }
.menu a {
position:relative; display:block; text-decoration:none; min-width:100px; float:left; }
* html .menu a { width:100px; }
.menu a span {
display:block; color:#fff; background:#7cbc0a; border:1px solid #fff;
border-width:2px 1px; text-align:center; padding:4px 16px; cursor:pointer; }
* html .menu a span { width:100px; cursor:hand; w\idth:66px; }
.menu a b { display:block; border-bottom:2px solid #06a; }
.menu a em { display:none; }
.menu a:hover { background:#fff; }
.menu a:hover span { color:#fff; background:#08c; }
.menu a:hover em {
display:block; overflow:hidden; border:6px solid #06a; border-color:#06a #fff;
border-width:6px 6px 0 6px; position:absolute; left:50%; margin-left:-6px; }

Kode HTML
<ul class="menu">
<li><a href="#"><b><span>Menu Satu</span></b><em></em></a></li>
<li><a href="#"><b><span>Menu kedua</span></b><em></em></a></li>
<li><a href="#"><b><span>Menu ketiga</span></b><em></em></a></li>
<li><a href="#"><b><span>Menu Empat</span></b><em></em></a></li>
<li><a href="#"><b><span>Menu Lima</span></b><em></em></a></li>
</ul>

Sabtu, 18 Desember 2010

Buat Animasi 3D Berbasis Flash Dengan 3D Flash Animator

Kayanya sudah lama blog ini tidak buat postingan seputan animasi Flash, sudah hampir satu bulan kurang lebih label flash tidak di buatkan postingan hehehe. Pada postingan kali ini saya tidak membuat tutorial cara pembuatan animasi di flash, ataupun maen Action script dengan flash, tapi untuk sekarang saya akan share program untuk membuat animasi 3D berbasis Flash nama programnya yaitu 3D Flash Animator.

sofwer 3d flash animator

3D Flash Animator ini merupakan program untuk membuat animasi 3D berbasis Flash, 3D Flash Animator memiliki semua alat yang diperlukan untuk membuat animasi yang menakjubkan, serta komponen interaktif dan kekuasaan pemrograman untuk membangun interface website canggih dan permainan arcade-style. Semua ini dapat dilakukan dengan menggunakan program yang dirancang sederhana dan mudah digunakan.

Beberapa pitur yang terdapat dalam program 3D Flash Animator ini diantaranya.
  • Painting
  • Animation
  • 3D Animation
  • Scripting
  • Game development
  • Database support dll.

DOWNLOAD 3D FLASH ANIMATOR

Buat anda yang tertarik membuat animasi 3D yang simple dan mudah digunakan, bisa mencoba program 3D Flash Animator ini.

Rabu, 15 Desember 2010

Mengenal Lebih Dalam Format File Video

Video adalah teknologi untuk menangkap, merekam, memproses, mentransmisikan dan menata ulang gambar bergerak. Biasanya menggunakan film seluloid, sinyal elektronik, atau media digital. Video juga bisa dikatakan sebagai gabungan gambar-gambar mati yang dibaca berurutan dalam suatu waktu dengan kecepatan tertentu.

Gambar-gambar yang digabung tersebut dinamakan frame, dan kecepatan pembacaan gambar disebut dengan frame rate, dengan satuan fps (frame per second). Karena dimainkan dalam kecepatan yang tinggi maka tercipta ilusi gerak yang halus, semakin besar nilai frame rate maka akan semakin halus pergerakan yang ditampilkan. (Source : http://www.total.or.id/info.php?kk=video)

Sama halnya dengan file suara dan gambar, teknik kompresi dari video menghasilkan banyak format file video yang bermunculan. di bawah ini ada sedikit penjelasan mengenai formati file video yang umum digunakan :

* ASF (Advanced System Format)
ASF Dibuat oleh Microsoft sebagai standar audio/video streaming yang merupakan format Bagian dari Windows Media framework. Format ASF ini tidak menspesifikasikan bagaimana video atau audio harus di encode, tetapi sebagai gantinya menspesifikasikan struktur video/audio stream. Jadi ASF dapat diencode dengan codec apapun.

ASF Dapat memainkan audio atau video dari streaming media server, HTTP server, maupun lokal. Beberapa contoh format ASF lain adalah WMA dan WMV dari Microsoft.

* MOV (Quick Time)
Mov atau lebih dikenal dengan Quick Time Dibuat oleh Apple, banyak digunakan untuk transmisi data di Internet. Memiliki beberapa track yang terdiri dari audio,video, images, dan text.

* MPEG (Motion Picture Expert Group)
MPEG Merupakan file terkompresi lossy.
MPEG-1 untuk format VCD dengan audio berformat MP3.
MPEG-1 beresoluasi 352×240.
MPEG-1 hanya mensupport progressive scan video.
MPEG-2 digunakan untuk broadcast, siaran untuk direct-satelit dan cable tv.
MPEG-2 support interlaced format.
MPEG-2 digunakan pada HDTV dan DVD video disc.
MPEG-4 digunakan untuk streaming, CD distribution, videophone dan broadcast.
MPEG-4 mendukung digital rights management.

* DivX
DivX Salah satu video codec yang diciptakan oleh DivX Inc yang terkenal dengan ukuran filenya yang kecil karena menggunakan MPEG4 Part 2 compression. Versi pertamanya yaitu versi 3.11 diberi nama "DivX". DivX bersifat closed source sedangkan untuk versi open sourcenya adalah XviD yang mampu berjalan juga di Linux.

* WMV (Windows Media Video)
Windows Media Video merupakan produk dari Microsoft yang berbasis pada MPEG4 part 2. WMV merupakan gabungan dari AVI dan WMA yang terkompres, dapat berekstensi wmv, avi, atau asf. Nama Softwarenya yaitu Windows Media Player, Mplayer, FFmpeg.

Senin, 13 Desember 2010

Membuat Jump Link Di Dalam Posting

Membuat Link yang meloncat pada link target atau jump link istilah populernya, sangat berguna ketika kita menulis postingan yang panjang dengan beberapa sub bab dengan memasang jump link bisa memudahkan pembaca yang ingin melihat bagian mana yang ingin di baca.

Pada prinsipnya jump link hampir sama dengan back to top walaupun kode yang di gunakan berbeda, tentunya ini bukan hal baru untuk blogger.

Jump link ini bisa di gunakan sebagai navigasi di awal postingan yang menuju pada target tulisan atau paragrap yang di inginkan ataupun sebaliknya.

Cara pembuatan jump link ini cukup mudah kita hanya memberikan link yang akan di jadikan target misalnya seperti ini :
Target untuk jump link yaitu paragrap pertama "Membuat Link"
Tulis linknya seperti dibawah ini pada kata "Membuat Link" paragrap pertama.

<A NAME="Membuat Link">Membuat Link</A>

Pasang pada kalimat yang di targetkan,
Selanjutnya kita memasang navigasi untuk jump link kodenya seperti ini :

<A href="#Membuat Link"> Paragrap Pertama</A>

Link ini akan meloncat pada link yang ditargetkan yaitu pada paragrap pertama "Membuat Link" . Jangan lupa menggunakan "#" di awal kalimat yang digunakan sebagai link navigasi seperti di atas.

Untuk contohnya seperti ini :Kembali ke Paragrap Pertama
Gimana cukup mudah bukan selamat mencoba.

Minggu, 12 Desember 2010

Karacter Desain 3D Inspiration

Desain karakter telah menjadi komponen utama dari karya fiksi dalam dunia animasi, Desain karacter sangat mempengaruhi terhadap perkembangan animasi 3D yang sekarang ini sudah menjadi trend dalam dunia multimedia terlebih lagi sekarang sudah banyak film-film yang menggunakan animasi 3D yang sangat luar biasa dengan pembuatan karacter desain yang sangat mirip dengan aslinya.

Sebagai inspirasi untuk anda dan juga saya yang menyukai modeling karacter 3d dibawah ini ada beberapa Karacter desain 3D dari desainer ternama yang bisa anda jadinkan inspirasi.

IRONMAN

The Incredible Hulk

Title: The Incredible Hulk
Name: Jonas Thornqvist
Country: Sweden
Software: 3ds max, mental ray, Photoshop
Go here for my WIP thread:
http://forums.cgsociety.org/showthread.php?p=5062378#post5062378

WOLVERINE

Title :WPLVERIN
Link : http://www.cgarena.com/gallery/3d/description/wolverin.html

GOBLIN MECHANIC

Title: GOBLIN MECHANIC
Name : Intervain
Software: 3D
Link : http://intervain.deviantart.com/art/GOBLIN-MECHANIC-93728011

FRANKENSTEIN

Title: Frankenstein
Name: Anto Juričić
Country: Bosnia and Herzegovina
Software: Maya, mental ray, Silo, ZBrush
Link : http://forums.cgsociety.org/showthread.php?f=121&t=798563

Pixologic Superhero

Title: Pixologic Superhero
Name: jeff miller
Country: USA
Software: 3ds max, Photoshop, ZBrush
Link : http://www.thenewred.com/

TURTLE

Captain Jack Sparrow

Title : Captain Jack Sparrow
Name : JPRart
Sofwere : Digital Art, 3-Dimensional Art
Link : http://jprart.deviantart.com/art/Captain-Jack-Sparrow-37044292

Dino Monsters

Gangsta Game Character

Title: Gangsta game character
Name: Bernardo Barbi
Country: Brazil
Software: CINEMA 4D, Photoshop, ZBrush
Link : http://bernardobarbi.blogspot.com/

Jumat, 10 Desember 2010

Mengatasi Background Image Blog Yang Tidak Muncul Di Internet Explorer "Hack Image IE"

Permasalahan yang sering terjadi pada browser Internet Explorer versi jadul biasanya tampilan gambar yang dijadikan sebagai background kadang tidak muncul, dan juga layout yang menjadi kacau posisinya. Dan kali ini saya akan memberikan solusi atau trik bagaimana mengatasi background image blog yang tidak muncul di Internet Explorer, Langsung saja pada triknya.

Tambahkan kode seperti dibawah ini pada bagian background image yang anda pasang :
_background:none;
_filter:progid:DXImageTransform.Microsoft.AlphaImageLoader(src='https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh5lobGbaIOglmTygzIdzMvG-aGYrH2xqUvvnCfEuZpV7PAwPbfznCkMwSCBFxpqYL0Tc1XVzk2guOcjBacapbXuNiWwbaQOp2miiofr-LK0edy0en1ZX-YfB_FJ3fVkbaN909V40a-S_3t/s1600/body.jpg',sizingMethod='crop');

Sebagai contoh saya memasang backround pada bagian body blog, maka hasil keseluruhan code yang telah ditambahkan dengan kode di atas seperti ini :

body {
background:#fff url(https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh5lobGbaIOglmTygzIdzMvG-aGYrH2xqUvvnCfEuZpV7PAwPbfznCkMwSCBFxpqYL0Tc1XVzk2guOcjBacapbXuNiWwbaQOp2miiofr-LK0edy0en1ZX-YfB_FJ3fVkbaN909V40a-S_3t/s1600/body.jpg)repeat-x center top;
_background:none;
_filter:progid:DXImageTransform.Microsoft.AlphaImageLoader(src='https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh5lobGbaIOglmTygzIdzMvG-aGYrH2xqUvvnCfEuZpV7PAwPbfznCkMwSCBFxpqYL0Tc1XVzk2guOcjBacapbXuNiWwbaQOp2miiofr-LK0edy0en1ZX-YfB_FJ3fVkbaN909V40a-S_3t/s1600/body.jpg',sizingMethod='crop');
margin:0;
padding:0;
}

NB :: Warna hijau merupakan kode atau url dari image yang digunakan silahkan ganti dengan url image anda. Sekarang coba buka browser Internet Explorer anda dan lihat tampilan blog anda, Selamat mencoba.

Kamis, 09 Desember 2010

Sejarah Dan Perkembangan Tipograpi "Typography"

Tipografi "Typography" merupakan suatu ilmu dalam memilih dan menata huruf dengan pengaturan penyebarannya pada ruang-ruang yang tersedia, untuk menciptakan kesan tertentu, sehingga dapat menolong pembaca untuk mendapatkan kenyamanan membaca semaksimal mungkin.

TYPOGRAPHY


Sejarah perkembangan tipografi dimulai dari penggunaan pictograph. Bentuk bahasa ini antara lain dipergunakan oleh bangsa Viking Norwegia dan Indian Sioux. Di Mesir berkembang jenis huruf Hieratia, yang terkenal dengan nama Hieroglif pada sekitar abad 1300 SM. Bentuk tipografi ini merupakan akar dari bentuk Demotia, yang mulai ditulis dengan menggunakan pena khusus.

Puncak perkembangan tipografi, terjadi kurang lebih pada abad 8 SM di Roma saat orang Romawi mulai membentuk kekuasaannya. Karena bangsa Romawi tidak memiliki sistem tulisan sendiri, mereka mempelajari sistem tulisan Etruska yang merupakan penduduk asli Italia serta menyempurnakannya sehingga terbentuk huruf-huruf Romawi.

Saat ini tipografi mengalami perkembangan dari fase penciptaan dengan tangan hingga mengalami komputerisasi. Fase komputerisasi membuat penggunaan tipografi menjadi lebih mudah dan dalam waktu yang lebih cepat dengan jenis pilihan huruf yang ratusan jumlahnya.
(Sumber http://id.wikipedia.org/wiki/Tipografi)

Rabu, 08 Desember 2010

Mengetahui Nilai Warna CMYK dan RGB Pada CorelDraw

Mengetahui nilai warna CMYK ataupun RGB sangat berguna sekali ketika anda membuat sebuah desain apalagi buat anda yang menggeluti dunia graphic desain tentunya pengetahuan warna yang digunakan sangat penting sekali sebagai konsep warna untuk desain yang di buat. Biasanya bila anda membuat desain pesanan dari klien tentunya anda harus menjelaskan secara rinci penggunaan warna pada desain yang anda buat.

Untuk sekarang saya akan memberikan tips bagaimana mengetahui nilai warna RGB dan CMYK yang anda gunakan khususnya pada Program grafis CorelDraw.

Untuk mengetahui nilai warna CMYK atau RGB pada Program Coreldraw caraya cukup mudah. langkah pertama klik warna pada objek yang anda buat.
  • Sebagai contoh buat kotak persegi menggunakan Rectangle tool, dan kasih warna hijau muda.
  • Setelah itu klik Fill tool disamping kiri, lanjutkan dengan mengklik Fiil color dialog. lihat gambar di bawah.

Fiil color dialog RGB+CMYK
  • Setelah itu maka akan muncul Box Uniform Fill yang menampilkan nilai CMYK dan RGB dari warna kotak persegi yang telah di buat.
Box uniform fill cmyk+rgb
Anda bisa lihat kode warna CMYK dan RGB seperti gambar diatas, gimana cukup mudah bukan selamat mencoba.

Rabu, 01 Desember 2010

Slide Image Full CSS3 tanpa JS dan JQuery

Membuat slide image biasanya memerlukan script yang banyak dan rumit, kita juga tidak bisa menaruhnya langsung di blog kita karena akan menghambat akses blog yang lambat, jadi biasanya harus menggunakan pihak kedua untuk menyimpan file JS tersebut. Untuk kali ini saya coba membuat sebuah slide image dengan CSS3 tanpa java script dan JQuery .

Slide image CSS3 ini sangat simple dan mudah di gunakan, saya menambahkan sedikit shadow pada bagian background utamanya dan link slide mode page number untuk melihat gambar selanjutnya. sebenarnya slide image ini cara kerjanya hampir sama dengan pagination atau page number yang mengalihkan link ke page berikutnya. untuk lebih jelas silahkan lihat demo di link bawah ini.

Lihat DEMO

Untuk membuat slide image dengan css3 caranya cukup simple.
Lihat caranya di bawah ini.
Pertama tambah Widget > Pilih HTML/JavaScript di blog anda dan Copy kode di bawah ini.

<style>
#images {
-webkit-box-shadow: #131313 0px 2px 10px;
-moz-box-shadow: #131313 0px 3px 10px;
box-shadow: #131313 0px 3px 10px;
-webkit-animation-name: fadeIn;
-webkit-animation-duration: 3s;
-webkit-animation-iteration-count: 1;
-webkit-animation-delay: 0s;
width: 720px;
height: 400px;
overflow: hidden;
position: relative;}

#images img {
background:#ccc;
width: 720px;
height: 400px;
position: absolute;
top: 0;
left: -400px;
z-index: 1;
opacity: 0;

transition: all linear 500ms;

-o-transition: all linear 500ms;
-moz-transition: all linear 500ms;
-webkit-transition: all linear 500ms;}

#images img:target {
left: 0;
z-index: 9;
opacity: 1;}

#images img:first-child {
left: 0;
opacity: 1;}

#slider {
widht:720px;
float:left;
text-decoration: none;
background: ;
padding: 8px 10px;
color: #222;}

#slider a {
text-decoration: none;
background: #E3F1FA;
border: 1px solid #C6E4F2;
padding: 8px 10px;
color: #222;}

#slider a:hover {
background: #C6E4F2;}

</style>


<div id="images">
<a href="http://wallpaper4xp.blogspot.com/2010/07/3d-graphics-graffiti.html"> <img id="image1" src="http://1.bp.blogspot.com/_lh4qH1cW0XQ/TEl41-OaS4I/AAAAAAAAB_Y/5vUu7hu43g0/s400/3D+graphics+Graffiti.jpg" /></a>

<a href="http://wallpaper4xp.blogspot.com/2010/07/girls-field-on-bicycle.html"> <img id="image2" src="http://1.bp.blogspot.com/_lh4qH1cW0XQ/TEP0seDCLoI/AAAAAAAAB7Q/gL_03zLKXyM/s400/Girl+field+bicycle.jpg" /></a>

<a href="http://wallpaper4xp.blogspot.com/2010/09/music-box.html"> <img id="image3" src="http://2.bp.blogspot.com/_lh4qH1cW0XQ/TIxELRCiAZI/AAAAAAAACPI/AoL6c1jJMNk/s400/music+Box.jpg" /></a>

<a href="http://wallpaper4xp.blogspot.com/2010/09/glamor-rock-sensation.html"> <img id="image4" src="http://2.bp.blogspot.com/_lh4qH1cW0XQ/TIXotYo5PGI/AAAAAAAACM4/vJUlKZmQvfY/s400/VAIN+Glam+rock+Wallpaper.jpg" /></a>

<a href="http://wallpaper4xp.blogspot.com/2010/06/fire-custom-chopper-motorcycle.html"><img id="image5" src="http://2.bp.blogspot.com/_lh4qH1cW0XQ/TCljHSoRohI/AAAAAAAAByU/qwSeFjGd8sg/s400/Black+Fire+Custom.jpg" /></a></div>
<div id="slider">
<a href="#image1">1</a>
<a href="#image2">2</a>
<a href="#image3">3</a>
<a href="#image4">4</a>
<a href="#image5">5</a>
</div>


Ganti kode warna biru dengan alamat link yang ditargetkan sesuai gambar anda, ganti juga kode warna hijau dengan kode gambar milik anda.

Anda juga bisa mengcustom ukuran lebar dan tinggi yang diinginkan pada kode css diatas. cukup mudah bukan selamat mencoba.

Selasa, 30 November 2010

CSS Gradient Generator Yang Powerfull Dan Mudah Digunakan

Membuat background dengan kombinasi warna atau gradient untuk menu navigasi, background dasar dan lainnya memang mudah jika menggunakan program grafis seperti adobe photoshop dan kawan kawan, tapi tentunya tidak semua orang menguasai program grafis tersebut dan juga ukuran image yang dihasilkan relative besar.

Di postingan sebelumnya pernah saya bahas warna warni gradient dengan css3 namun hanya beberapa saja , Banyak website di internet yang menyediakan pasilitas untuk membuat kombinasi warna atau gradient generator yang bisa kita manfaatkan. Dengan css gradient generator yang ada di internet anda bisa memilih banyak warna gradasi yang inginkan.



Untuk kali ini saya akan memberikan situs yang menyediakan fasilitas untuk membuat background gradasi atau gradient yang sangat keren dan mudah digunakan dibandingkan dengan gradient generator yang pernah saya kunjungi, nama situsnya adalah www.colorzilla.com/gradient-editor.

CSS Gradient Generator dari www.colorzilla.com/gradient-editor menyediakan gradasi dengan mode biasa dan juga glossi seperti efek kaca yang tentunya akan lebih menarik. Kita juga bisa mengatur gradasinya seperti verical atau horizontal.

jika blogger tertarik bisa kunjungi situsnya di www.colorzilla.com/gradient-editor pilih mode gradient yang diinginkan, ambil kode css-nya dan pasang di blog anda. Cukup mudah bukan selamat mencoba.

Jumat, 26 November 2010

Hanya Info Untuk Update Posting "Kontes SEO 2010"

Alhamdullilah akhirnya bisa posting juga di blog ini, setelah hampir satu minggu tidak update posting rasanya kangen juga melihat blog ini, dan kayanya waktu online sekarang-sekarang ini berkurang banyak tapi tidak apalah yang penting masih bisa update walaupun seminggu sekali.

Disisa waktu luang ini saya sempatkan membuat posting, postingan ini hanya pemberi tahuan saja untuk para blogger yang berkecimpung dalam dunia SEO atau suka ikutan kontes SEO.

Ada info terbaru mengenai kontes SEO terbaru 2010 "Baru ga sih" kontes SEO kali ini di adakan oleh www.danuakbar.com Yang dimulai tanggal 22 November 2010 sampai tanggal 22 Desember 2010 dengan hadiah cukup lumayanlah daripada lumanyun wekwekwek.

untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi saja situsnya untuk mengetahui syarat dan ketentuan ataupun besarnya hadiah yang diberikan pada link dibawah ini. "www.danuakbar.com/kontes-seo-2010/"

untuk keyword yang di targetkan yaitu "INDONESIA SIAP BERSAING DI SERP" jadi buat para master SEO baik pemula maupun senior silahkan saja gabung untuk mengikuti Kontes SEO ini, kalau saya kurang minat untuk ikutan maklumlah masih amatiran dalam SEO jadi mangga buat juragan saja yang sdah banyak makan asam garam untuk ikutan kontesnya.

Kayanya cukup sekian infonya happy blogging aja BRADER Blogger semua sukses selalu.

Rabu, 17 November 2010

Free Texture Inspiration "Free Download Texture"

Dibawah ini ada texture keren yang bisa dijadikan pendukung karya desain ataupun untuk menambah koleksi texture yang anda miliki. berbagai model dan pariasi texture bisa anda lihat dibawah ini seperti texture cat, texture tembok, texture metal - besi, texture dengan motif vektor, texture paper - kertas dan lain-lain. texture-texture ini bisa di download secara gratis, silahkan klik link di atas gambar texture tesebut untuk mendownload.

1. Autum 5 Texture
Free Texture Inspiration-Free Download Texture
2. Beautiful Texture On Black
Free Texture Inspiration-Free Download Texture
3. Creased Fabric Texture Set
Free Texture Inspiration-Free Download Texture
4. Victorian Dream Texture
Free Texture Inspiration-Free Download Texture
5. Turn Back Time 5 Texture
Free Texture Inspiration-Free Download Texture
6. Aqueous Sun Texture
Free Texture Inspiration-Free Download Texture
7. Rust Texture

8. Wrinkled Paper Texture

9. Metal Texture

10. Mega Texture Pack

Sabtu, 13 November 2010

Atasi Komputer Lemot Saat Main Game "Download Game Booster Gratis"

Kendala yang sering dikeluhkan para gammer ketika bermain game biasanya kinerja komputer yang terkadang lemot, apalagi kalau game yang di mainin bekapasitas besar tentunya sangat terasa sekali performace komputer menjadi menurun. Sebagai solusinya Anda bisa menggunakan sofwer Game Booster untuk meningkatkan/atasi komputer lelet saat bermain game.

Sebelumnya anda yang ingin tahu sejarah dan perkembangan game, bisa baca postingan ini History And Type Of Game. Lanjut lagi pada point yang dibahas.

DOWNLOAD GRATIS GAME BOOSTERGame Booster merupakan freeware yang bisa di download secara gratis, program ini akan mematikan serangkaian layanan latar belakang Windows yang biasanya tidak diperlukan saat bermain game, membersihkan RAM, dan mengintensifkan kinerja prosesor. Selain layanan Windows standar, program ini juga bisa menutup aplikasi lain, yang ditetapkan pengguna, untuk mengurangi beban sistem.

Setelah Anda selesai bermain game, cukup klik tombol untuk restart semua layanan dan PC anda akan kembali seperti semula. Gimana cukup menarik bukan. Jika anda tertarik bisa langsung download sofwer game booster di bawah ini.

DOWNLOAD NOW

DOWNLOAD GRATIS SOFWER GAME BOOSTER

Kamis, 11 November 2010

20 Kata-kata Motivasi Dari Mario Teguh "Golden Way"

Kumpulan kata-kata motivasi, Koleksi Kata-kata Motivasi dari sang motivator handal Indonesia Mario Teguh.

Kata-kata Motivasi 1.
Jika anda sedang benar, jangan terlalu berani dan
bila anda sedang takut, jangan terlalu takut.
Karena keseimbangan sikap adalah penentu
ketepatan perjalanan kesuksesan anda.
Kata-kata Motivasi 2.
Tugas kita bukanlah untuk berhasil. Tugas kita adalah untuk mencoba,
karena didalam mencoba itulah kita menemukan dan belajar membangun
kesempatan untuk berhasil.
Kata-kata Motivasi 3.
Anda hanya dekat dengan mereka yang anda sukai.
Dan seringkali anda menghindari orang yang tidak tidak anda sukai,
padahal dari dialah Anda akan mengenal sudut pandang yang baru
Kata-kata Motivasi 4.
Orang-orang yang berhenti belajar akan menjadi pemilik masa lalu.
Orang-orang yang masih terus belajar,
akan menjadi pemilik masa depan.
Kata-kata Motivasi 5.
Tinggalkanlah kesenangan yang menghalangi pencapaian kecemerlangan hidup
yang di idamkan. Dan berhati-hatilah,
karena beberapa kesenangan adalah cara gembira menuju kegagalan.
Kata-kata Motivasi 6.
Jangan menolak perubahan hanya karena anda
takut kehilangan yang telah dimiliki, karena
dengannya anda merendahkan nilai yang bisa anda capai melalui perubahan itu.
Kata-kata Motivasi 7.
Anda tidak akan berhasil menjadi pribadi baru bila
anda berkeras untuk mempertahankan cara-cara lama anda.
Anda akan disebut baru, hanya bila cara-cara anda baru.
Kata-kata Motivasi 8.
Ketepatan sikap adalah dasar semua ketepatan.
Tidak ada penghalang keberhasilan bila sikap anda tepat,
dan tidak ada yang bisa menolong bila sikap anda salah.
Kata-kata Motivasi 9.
Orang lanjut usia yang berorientasi pada
kesempatan adalah orang muda yang tidak
pernah menua ; tetapi pemuda yang berorientasi
pada keamanan, telah menua sejak muda.
Kata-kata Motivasi 10.
Hanya orang takut yang bisa berani,
karena keberanian adalah melakukan sesuatu yang ditakutinya.
Maka, bila merasa takut, anda akan punya kesempatan untuk bersikap berani.
Kata-kata Motivasi 11.
Kekuatan terbesar yang mampu mengalahkan
stress adalah kemampuan memilih pikiran yang tepat.
Anda akan menjadi lebih damai bila yang anda pikirkan adalah jalan keluar masalah.
Kata-kata Motivasi 12.
Jangan pernah merobohkan pagar tanpa mengetahui mengapa didirikan.
Jangan pernah mengabaikan tuntunan kebaikan tanpa mengetahui keburukan yang kemudian anda dapat.
Kata-kata Motivasi 13.
Seseorang yang menolak memperbarui cara-cara kerjanya yang tidak lagi menghasilkan, berlaku seperti orang yang terus memeras jerami untuk mendapatkan santan.
Kata-kata Motivasi 14.
Bila anda belum menemkan pekerjaan yang sesuai dengan bakat anda,
bakatilah apapun pekerjaan anda sekarang.
Anda akan tampil secemerlang yang berbakat.
Kata-kata Motivasi 15.
Kita lebih menghormati orang miskin yang berani daripada orang kaya yang penakut. Karena sebetulnya telah jelas perbedaan kualitas masa depan yang akan mereka capai.
Kata-kata Motivasi 16.
Jika kita hanya mengerjakan yang sudah kita ketahui,
kapankah kita akan mendapat pengetahuan yang baru ?
Melakukan yang belum kita ketahui adalah pintu menuju pengetahuan.
Kata-kata Motivasi 17.
Jangan hanya menghindari yang tidak mungkin.
Dengan mencoba sesuatu yang tidak mungkin,
anda akan bisa mencapai yang terbaik dari yang mungkin anda capai.
Kata-kata Motivasi 18.
Salah satu pengkerdilan terkejam dalam hidup adalah membiarkan pikiran yang cemerlang menjadi budak bagi tubuh yang malas,
yang mendahulukan istirahat sebelum lelah.
Kata-kata Motivasi 19.
Bila anda mencari uang, anda akan dipaksa mengupayakan pelayanan yang terbaik. Tetapi jika anda mengutamakan pelayanan yang baik,
maka andalah yang akan dicari uang
Kata-kata Motivasi 20.
Waktu ,mengubah semua hal, kecuali kita. Kita mungkin menua dengan berjalanannya waktu, tetapi belum tentu membijak.
Kita-lah yang harus mengubah diri kita sendiri.
(Source :http://www.resep.web.id/motivasi/golden-way-kumpulan-kata-kata-motivasi-mario-teguh.htm)

Senin, 08 November 2010

Mengupas Tuntas Seputar Iklan Layanan Masyarakat "ILM"

Akhirnya bisa kembali menulis postingan stelah hampir tiga hari tidak upadate postingan berhubung banyak aktifitas offline yang tidak bisa di tinggalkan. Sebelumnya saya minta maaf belum bisa memberi respon kepada blogger semua yang telah mengunjungi blog ini.

Untuk postingan kali ini saya akan mengupas tuntas seputar iklan layanan masyarakat.

Iklan layanan masyarakat "ILM" (bahasa Inggris: Public Service Ad atau disingkat PSA) adalah iklan yang menyajikan pesan-pesan sosial yang bertujuan untuk membangkitkan kepedulian masyarakat terhadap sejumlah masalah yang harus mereka hadapi, yakni kondisi yang bisa mengancam keselarasan dan kehidupan umum. (Source : http://id.wikipedia.org)

POSTER ILM CYBER CRIME
Contoh Poster Iklan layanan masyarakat mengenai Kejahatan Internet (Cyber Crime)

Beberapa kriteria yang digunakan untuk menentukan sebuah iklan merupakan iklan layanan masyarakat atau bukan diantaranya :
  • Iklan tersebut tidak bersipat komersil.
  • Tidak bersifat keagamaan.
  • Tidak bersifat politis.
  • Berwawasan nasional
  • Diperuntukkan untuk semua lapisan masyarakat.
  • Diajukan oleh organisasi yang telah diakui dan diterima.
  • Dapat diiklankan.
  • Mempunyai dampak dan kepentingan tinggi sehingga patut memperoleh dukungan media lokal maupun nasional.

Kamis, 04 November 2010

Mungkinkah Miyabi Penyebab Bencana Mentawai Dan Merapi

Ada hal menarik waktu surfing di internet dan singgah di suatu portal informasi yang memuat berita tentang penyebab terjadinya bencana alam di negeri ini, diantaranya Tsunami di Mentawai dan meletusnya Gunung Merapi di Yogyakarta yang disebutkan bahwa penyebab terjadi bencana ini dikarenakan oleh MIYABI.

Tentu blogger semua sudah tahu sosok seorang MARIA OZAWA "MIYABI "yang merupakan artis Sexy asal Jepang yang banyak membintangi film xxx ini disebut-sebut sebgai penyebab terjadinya bencana di negeri ini.

Silahkan baca kutipan dibawah ini yang saya ambil dari situs portal informasi yang menyatakan bahwa MIYABI Penyebab Bencana Mentawai Dan Merapi.

Miyabi Penyebab Bencana Mentawai Dan Merapi – Harian Berita, Percaya atau tidak bahwa bencana Tsunami Mentawai dan Gunung Merapi disebabkan oleh Miyabi, pemain porno jepang. Ko bisa ya dikaitkan sama Miyabi?? Pernyataan ini dikeluarkan oleh Front Paranormal Indonesia (FPI).

Ki Dharsimo Buyat selaku pimpinan dari FPI mengatakan bahwa dia telah menggelar proses meditasi spiritual untuk mengetahui penyebab terjadinya bencana yang melanda di Indonesia. Dari hasil meditasi tersebut, Ki Dharsimo mengatakan bahwa semua bencana saat ini yang sedang terjadi di Indonesia disebabkan karena kedatangan Miyabi ke Indonesia.

Ki Dharsimo menambahkan bahwa Roh para leluhur mereka gelisah karena kesucian tanah kita dinodai oleh seorang wanita tak bermoral. Ki Dharsimo bersama kelompoknya mendapatkan jawaban dari para leluhur bangsa untuk menenangkan kegelisahan mereka dan mencegah bencana yang terjadi di Indonesia.

“Ada dua yang mereka minta. Pertama, usir Miyabi dari Indonesia. Kedua, usir Ariel, Luna Maya, Cut Tari, Dewi Perssik, Krisdayanti, Ahmad Dhani, Mulan Jameela dan Julia Perez dari Indonesia.” ungkapnya.

Rencananya FPI akan menemui Presiden untuk membicarakan masalah ini dan meminta untuk mengusir artis-artis mereka dari Indonesia demi keselamatan bangsa. Ki Dharsimo pun meminta untuk memblokir secara total kegiatan internet dari Indonesia.

"Sumber :http://www.harianberita.com/miyabi-penyebab-bencana-mentawai-dan-merapi.html"

Sebelumnya saya minta maaf karena memposting artikel ini karena memang out of tofic atau di luar dari kategori blog ini, tapi ada hal-hal yang bisa kita ambil hikmahnya dari artikel ini semoga bisa menjadi pencerahan untuk kita semua.

Selasa, 02 November 2010

Merubah Warna Background Dasar Blog Secara Otomatis

jika tutorial blog sebelumnya membahas cara modifikasi label-tag seperti menu navigasi ala wordpress, dan untuk tutorial blog kali ini akan membahas cara mengganti warna background dasar blog secara otomatis tanpa harus mengdit html template anda.

Cara merubah warna background dasar blog ini bisa dilakukan secara otomatis dengan menambahkan sedikit script yang bisa ditempatkan pada bagian widget blog anda.

Lihat DEMO

Cara pembuatannya seperti berikut :

Masuk pada dasbor blog anda
Pilih Rancangan >> Add widget Template >> Pilih HTML/Javascript
Masukan script merubah background outomatis dibawah ini :
<div style="overflow:auto; width:100%; height:100%;margin-top:16px">
<script type="text/javascript">
function bgChange(bg)
{
document.body.style.background=bg;
}
</script>
Pilih Warna Latar
<table border="1" width="300" height="20">
<tr> <td
onclick="bgChange('')" bgcolor="white">
</td> <td
onclick="bgChange('#FAFAD2')" bgcolor="#FAFAD2">
</td> <td
onclick="bgChange('#F0E68C')" bgcolor="#F0E68C">
</td> <td
onclick="bgChange('#E0FFFF')" bgcolor="#E0FFFF">
</td> <td
onclick="bgChange('#98FB98')" bgcolor="#98FB98">
</td> <td
onclick="bgChange('#B0E0E6')" bgcolor="#B0E0E6">
</td> <td
onclick="bgChange('#87CEFA')" bgcolor="#87CEFA">
</td> <td
onclick="bgChange('#FFDAB9')" bgcolor="#FFDAB9">
</td> <td
onclick="bgChange('#FFC0CB')" bgcolor="#FFC0CB">
</td> <td
onclick="bgChange('#E6E6FA')" bgcolor="#E6E6FA">
</td> <td
onclick="bgChange('#D3D3D3')" bgcolor="#D3D3D3">
</td> </tr>
</table>
</div>

Jika sudah silahkan Klik Simpan.
dan lihat hasilnya.

NB :: Anda bisa merubah warna-warna background yang ada di script diatas dengan mengganti kode warna sesuai selera anda. selamat mencoba.

Senin, 01 November 2010

Ciri-ciri Komputer Terinfeksi Spyware + Cara Menghindari Spyware

Di postingan yang lalu saya membahasa mengenai dunia Hacker dan 10 orang hacker top dunia, dan untuk sekarang masih seputar komputer internet yang akan membahas mengenai ciri-ciri atau tanda komputer terinfeksi spyware dan cara menghindari spyware. Sebelumnya saya coba menjelaskan sedikit mengenai spyware.

spyware-Ciri-ciri Komputer Terinfeksi Spyware + Cara Menghindari SpywareSpyware adalah aplikasi yang membocorkan data informasi kebiasaan atau perilaku pengguna dalam menggunakan komputer ke pihak luar tanpa kita sadari. Biasanya spyware masuk atau menginfeksi komputer karena mendownload kontent dari internet atau menginstall program tertentu dari situs yang tidak jelas.

Spyware merupakan turunan dari adware, yang memantau kebiasaan pengguna dalam melakukan penjelajahan Internet untuk mendatangkan "segudang iklan" kepada pengguna. Tetapi, karena adware kurang begitu berbahaya (tidak melakukan pencurian data), spyware melakukannya dan mengirimkan hasil yang ia kumpulkan kepada pembuatnya (adware umumnya hanya mengirimkan data kepada perusahaan marketing).

Pada umumnya, website yang memberikan spyware adalah website yang memberikan layanan gratis ataupun website yang menjual produk. Contohnya adalah AOL Mail, Grisoft, Ziddu, dkk.

Pada dasarnya, Spyware tersebut diiringi dengan PopUp Windows, yang tentunya selain memakan Bandwith lebih, juga membuat loading Internet anda semakin lambat. (Source : http://id.wikipedia.org/wiki/Spyware)

Ciri-ciri komputer yang terinfeksi spyware
  • Kinerja Computer akan terasa lambat, terutama jika terhubung dengan internet.
  • Browser terkadang atau seringkali macet ( hang / crash ) saat akan membuka halaman web tertentu.
  • Alamat situs yang sudah di-set secara default sering berubah.
  • Terkadang browser terbuka dengan sendirinya secara massal dan langsung mengakses situs tertentu.
Langkah-langkah menghindari spyware
  • Lakukan update atau patch pada software atau sistem operasi yang digunakan dari pembuatnya.
  • Install anti spyware dan lakukan update secara berkala.
  • Hati-hati terhadap situs yang meminta installasi program tertentu.
  • Untuk penggunaan aplikasi gratisan, perhatikan review dari penggunanya, apakah terdapat spyware atau tidak.
Semoga sedikit penjelasan mengenai spyware diatas bisa bermanfaat untuk anda dan juga saya, trimakasih.

Minggu, 31 Oktober 2010

Pengertian Hacker + Tingkatan Hacker + 10 Hacker Top Di Dunia

Hacker adalah sekelompok orang yang menggunakan keahliannya dalam hal komputer untuk melihat, menemukan dan memperbaiki kelemahan sistem keamanan dalam sebuah sistem komputer ataupun dalam sebuah software. Ada juga yang bilang hacker adalah orang yang secara diam-diam mempelajari sistem yang biasanya sukar dimengerti untuk kemudian mengelolanya dan men-share hasil uji coba yang dilakukannya.

Beberapa istilah untuk tingkatan hacker antara lain :

• Elite
Mengerti sistem luar dalam, sanggup mengkonfigurasi & menyambungkan jaringan secara global, melakukan pemrogramman setiap harinya, effisien & trampil, menggunakan pengetahuannya dengan tepat, tidak menghancurkan data-data, dan selalu mengikuti peraturan yang ada. Tingkat Elite ini sering disebut sebagai ‘suhu’.

• Semi Elite
Mempunyai kemampuan & pengetahuan luas tentang komputer, mengerti tentang sistem operasi (termasuk lubangnya), kemampuan programnya cukup untuk mengubah program eksploit.

• Developed Kiddie
Kebanyakkan masih muda & masih sekolah, mereka membaca tentang metoda hacking & caranya di berbagai kesempatan, mencoba berbagai sistem sampai akhirnya berhasil & memproklamirkan kemenangan ke lainnya, umumnya masih menggunakan Grafik User Interface (GUI) & baru belajar basic dari UNIX tanpa mampu menemukan lubang kelemahan baru di sistem operasi.

• Script Kiddie
Kelompok ini hanya mempunyai pengetahuan teknis networking yang sangat minimal, tidak lepas dari GUI, hacking dilakukan menggunakan trojan untuk menakuti & menyusahkan hidup sebagian pengguna Internet.

• Lamer
Kelompok ini hanya mempunyai pengalaman & pengetahuan tapi ingin menjadi hacker sehingga lamer sering disebut sebagai ‘wanna-be’ hacker, penggunaan komputer mereka terutama untuk main game, IRC, tukar menukar software prirate, mencuri kartu kredit, melakukan hacking dengan menggunakan software trojan, nuke & DoS, suka menyombongkan diri melalui IRC channel, dan sebagainya. (sumber: echo.org)

Dibawah ini ada beberapa nama 10 Hacker Top Di Dunia diantaranya :

1. Kevin Mitnick
Menjelajah system komputer milik perusahaan teknologi dan telekomunikasi top dunia, termasuk Nokia, Fujitsu, dan Motorola.

2. Kevin Poulson
melakukan penipuan digital dengan mengaku menjadi penelepon yang menjebol line telepon ke-102 hanya untuk mendapatkan uang untuk membeli Porsche.

3. Adrian Lamo
membobol jaringan komputer dan kemudian melaporkan kelemahannya kepada perusahaan yang memiliki jaringan tersebut.

4. Stephen Wozniak
Terkenal sebagai co-founder Apple, memulai aksi ‘white-hat’-nya dengan menjebol system telepon. kemudian Wozniak bekerja dengan temannya Steve Jobs, membuat Apple Computer.

5. Loyd Blankenship
Aksinya yang terbesar adalah ia menjadi pengarang dari Hacker Manifesto (The Conscience of a Hacker), yang ia tulis di penjara di tahun 1986.

6. Linus Torvalds
Hacker yang juga mengembangkan sistem operasi Linux, gabungan dari “LINUS MINIX”. Kini sistem operasi Linux telah menjadi sistem operasi ‘default’ hacker.

7. John Draper
Ia berhasil menjebol system telepon. Ia menemukan frekuensi 2600 Hz dan digunakan sebagai alat untuk melakukan pemanggilan telepon gratis.

8. Mark Abene
Masuk menjadi salah satu member “Master of Deception” dan Hacker Groups Legion of Doom atau yang dikenal sebagai Phiber Optik yang berbasis di group elite di New York, yang menargetkan system telepon US, termasuk system compuetr AT&T di akhir pertengahan tahun 80-an.

9. Robert Morris
Ia menjadi hacker ternama setelah berhasil menginfeksi ribuan komputer yang terhubung dalam jaringan. Ia kemudian menulis Worm Internet yang populer di tahun 1988.

10. Richard Stallman
Merupakan penemu project GNU, dan menjadi salah satu ‘hacker sekolah senior‘ bekerja pada lab Artificial Intelligence MIT.

Sabtu, 30 Oktober 2010

Inspirations Creative Typography Design

Pengolahan font "typhograpy" yang dibuat dengan sentuhan creative desainer grafis ternyata dapat menghasilkan sebuah karya yang sangat menarik, contohnya saja pada gambar dibawah ini yang merupakan permainan desain dengan pengolahan typography dengan hasil karya yang patut diacungkan jempol.

Gambar ini saya ambil dari beberapa sumber sebagai inspirasi pembuatan karya desain dengan permainan typograpy.

Source :: http://clockblock.deviantart.com
shake hand typhography
Source :: http://axlesax.deviantart.com
cretive typhography
Source :: http://ashed-dreams.deviantart.com
objek typography
Source :: http://staceygrove.deviantart.com

Source :: http://zeqzeq.deviantart.com

Source :: http://dylanroscover.deviantart.com

Source :: http://drybones90.deviantart.com

Source :: http://smooth-as-sandpaper.deviantart.com

Kamis, 28 Oktober 2010

Modifikasi Label - Tag Seperti Menu Navigasi Ala WordPress

Tutorial kali ini saya akan memodifikasi tampilan tag atau label pada postingan, untuk blogger biasanya label dipisahkan dengan menggunakan tanda koma[,] contohnya seperti ini : Tutorial blogger, Modifikasi label, Tag Ala Wordpress. dst, Pemisah antara tag atau label ini bisa kita modifikasi seperti menu navigasi.

Lihat screen shoot gambar dibawah ini :

Jika anda tertarik untuk membuat tag atau label seperti menu navigasi silahkan ikuti tutorialnya di bawah ini ::

Pertama Masuk pada Edit HTML - Expand Template Widget
Selanjutnya kita sembunyikan dulu comment - Author - dan Label dengan cara menambahkan kode dibawah ini pada bagian body.

.post-comment-link a{display:none;}
.post-author{display:none;}
.post-labels{display:none;}

Untuk mempercepat pengerjaan saya menggabungnya kode diatas pada bagian Tag, jadi hasil kode keseluruhan seperti berikut :

.post-comment-link a{display:none;}
.post-author{display:none;}
.post-labels{display:none;}

div.tag{font-size:11px;padding-top:5px; color:#999999; margin-top:10px;}
.post-tag{font-family:Georgia; font-size:12px; margin-top:15px;}
.post-tag a:link, .post-tag a:visited{color:#444; font-style:italic;}
.post-tag a:hover {color:#ff0000; font-style:italic;}

Masukan kode di atas, pada bagian body tepatnya diatas kode ]]></b:skin>

Selanjutnya cari koda <data:post.body/>
Masukan kode di bawah ini, dibawah kode <data:post.body/>

<div class='post-tag'> <b style='background:#ff0000; -moz-border-radius:5px; -webkit-border-radius:5px; padding:8px 10px; color:#fff; margin-right:10px;'>Tag</b>
<b:if cond='data:post.labels'>
<b:loop values='data:post.labels' var='label'> <a expr:href='data:label.url+ &quot;?max-results=5&quot;' rel='tag' style='border-right:solid 1px #CCCCCC; padding-right:8px; margin-right:8px;'>
<data:label.name/>
</a>
<b:if cond='data:label.isLast != &quot;true&quot;'/>
</b:loop>
</b:if>
<b:if cond='data:post.allowComments'>
<a class='comment' expr:href='data:post.addCommentUrl' expr:onclick='data:post.addCommentOnclick'><b style='font-style:normal; padding:0px; font-size:16px;margin:0px;'><data:post.numComments/></b></a>
</b:if>
</div>

Sekarang pratinjau terlebih dahulu kalau sudah cocok silahkan disimpan.

NB :: Anda bisa mengcustom tampilan tag navigasi ini pada bagian kode diatas sesuai selera anda. selamat mencoba.

Huawei E583 Modem sekaligus Router "Mini WiFi"

Postingan kali ini saya akan mengulas tentang modem yang berfungsi sebgai router untuk membagi koneksi internet, produk modem sekaligus router ini yaitu Huawei E583. Seperti halnya postingan yang lalu di category komputer internet saya pernah memposting tentang Modem SpeedUp SU-8800MBR yang juga bisa digunakan sebagai router.

modem Huawei E583,mini WiFi Huawei E583 merupakan modem yang bisa berfungsi sebagai router. Jika anda punya iPad, iPod, HP, Laptop, PSP, Macbook dan gadget lain yang membutuhkan internet, Huawei E583 bisa difungsikan sebagai router yang bisa menyebarkan sinyal internet seperti mini WiFi cukup menarik bukan.

Untuk spesifikasinya bisa lihat di bawah ini :
Spesifikasi dan Harga Huawei E583:
  • HSUPA 5.76 Mbps/HSDPA 7.2 Mbps. Modem ini mendukung jaringan 3G HSDPA dan HSUPA 2100 MHz, juga mendukung jaringan EDGE, GPRS, GSM dan jaringan 2G lainnya.
  • Micro SD Card Slot. Juga mendukung microSD card, dilengkapi dengan kabel konektor sehingga juga bisa difungsikan sebagai USB/ Flash.
  • 1500mA Battery: 5 hrs working. Tahan 5 jam jika dipakai terus-menerus. Tahan 100 jam dalam keadaan Standby.
  • Lampu indikasi yang dapat melihat kekuatan sinyal. Hijau berarti sinyal bagus, Kuning berarti sinyal cukup dan Merah berarti sinyal kurang.
  • Lampu indikator baterai, status WIFI (Terproteksi atau tidak, tekan tombol WiFi agak lama lalu anda akan melihat lampu ini menyala-nyala dan bukalah model WPS ( Wifi Protected Setup dimana WPS ini adalah implementasi sertifikasi program dari aliansi Wifi yang fokus dalam hal menyederhanakan instalasi koneksi wireless dan konfigurasi untuk security dalam ber-koneksi wireless).
  • Lampu M yang mengindikasikan status jaringan ( Biru berarti dalam jaringan 3G dan hijau berarti dalam jaringan 2G).
  • Sampai dengan 5 perangkat sekaligus.
  • Kompatibel dengan OS: Windows, MAC, dan Linux.
  • Harga diperkirakan sekitar Rp 1.049.000,-
Sumber : www.gugling.com

Rabu, 27 Oktober 2010

Circle Horizontal Navigasi Menu Dengan CSS3

postingan kali ini saya akan memberikan tutorial pembuatan menu navigasi dengan model circle atau lingkaran menggunakan css3. Menu navigasi ini full menggunakan css3 tanpa image, Circle Horizontal navigasi menu css3 ini cukup lumayan walaupun hasil dari iseng-iseng membuat lingkaran dengan css3 sehingga terpikir untuk di implementasikan kepada menu navigasi horizontal, ternyata cukup memuaskan hasilnya. Untuk contohnya lihat gambar dibawah ini.

circle navigasi css3
Untuk kode css3 lingkaran atau circle sebenarnya menggunakan border radius contoh kodenya seperti dibawah ini:
-moz-border-radius:100px; -webkit-border-radius:100px;

Langsung pada pembuatan circle menu navigasi dengan css3 :
Untuk lebih mudah tanpa obrak abrik kode template, jadi saya memasang navigasi ini langsung di widget.

Masuk pada Rancangan >> Tambah Gadget >> HTML/JavaScript
Masukan kode di bawah ini :

<style type="text/css">

ul#circle { display: inline;list-style: none; }
ul#circle li { margin-right:6px; float:left;width: 65px;height:65px; }
ul#circle li a {
text-decoration: none; width: 55px;height:55px; padding:5px;
font-size:8pt; font-weight:bold; font-family:georgia;
text-align:center; line-height:50px;
border: 1px solid #ff0000;
-moz-border-radius:100px; -webkit-border-radius:100px;
background: #ffffff; display:block; color:#000; }
ul#circle li a:hover {
background:#ff0000; border: 1px solid #000;
color:#fff; font-size:8pt; font-weight:bold; }

</style>

<div id='circle'>
<ul id='circle'>
<li><a href='http://chugygogog.blogspot.com' >HOME</a></li>
<li><a href='http://chugygogog.blogspot.com' >BLOG</a></li>
<li><a href='http://chugygogog.blogspot.com' >GRAFIS</a></li>
</ul>
</div>

Ganti teks warna merah dengan link anda, ganti juga warna biru dengan judul link yang diinginkan. Jika sudah silahkan di simpan.

NB :: Untuk penulisan judul link di usahakan tidak terlalu panjang karena menu ini menggunakan lebar dan tinggi yang sama sehingga jika penulisan judul linknya terlalu panjang maka teksnya akan keluar dari lingkaran menu tersebut. Selamat mencoba.

Selasa, 26 Oktober 2010

Line Art Vektor Inspirations

Line Art merupakan seni grafis yang menggunakan garis sebagai basic atau dasar untuk membuat ilustrasi. Dalam teknik line art ini ada berbagai gaya yang sering ditemukan dalam komunitas seni vektor. Dibawah ini ada beberapa desain line art - vektor yang bisa menjadi inspiration untuk anda dan juga saya.

I’m free now what by Mário Fonseca aka theSIGNer
desain vektor art,desain line art

Mike SInoda by Dika Toolkit aka Toolkit04
Desain vektor art,line art

Gael Garcia Bernal by Jessica Finson aka verucasalt82
desain vektor,line art

Twin androgyny by Jimmy Balia aka Phig
vektor art,line art

IMMENSE by Line Birgitte Borgersen aka brgtt
vektor art,line art

Minggu, 24 Oktober 2010

Mencari Koleksi Font Dengan Cepat "Font Management Program"

Mengkoleksi banyak font cantik memang sangat diperlukan bagi seorang desainer garafis "Typhographer" untuk membantu pembuatan sebuah desain. Tapi kadang ada beberapa maslah ketika terlalu banyak koleksi font yang nempel di komputer, kita jadi bingung mencari font yang cocok yang ingin digunakan.

Sebagai solusinya saya akan memberikan beberapa tool untuk mengatur dan mempercepat pencarian atau pemilihan font yang di inginkan.

Mencari Koleksi Font Dengan Cepat - Font Management Program
Dibawah ini ada beberapa situs yang menyediakan FONT MANAGEMENT PROGRAM yang bisa di download secara gratis.

Font management program AMP Font Viewer 3.86 [Download]
Font management program Font XPlorer [Download]
Font management program Font Browser [Download]
Font management program Opcion Font Viewer [Download]
Font management program Font Matrix [Download]

Sabtu, 23 Oktober 2010

Kontes LAQuotes Dari LA Lights



Nah, kalo elo bilang apa?
Ayo, tunjukin kalo elo bukan cuma jago bikin status tapi juga kreatif bikin kata-kata gokil, kocak, konyol dan smart.

Ikutin aturan mainnya, mainkan kata-katanya...

Semua layanan di microsite ini ada aturan mainnya yang berlaku dan diterapkan oleh LAQUOTES.

  1. LAQUOTES adalah kata-kata kreatif yang gokil, kocak, konyol dan smart yang bisa nyentil pikiran. Bentuknya bisa orisinil bikinan sendiri atau modifikasi (menambah, mengurangi atau membuat baru sehingga mempunyai isi, pesan dan arti baru) kata-kata yang sudah dikenal umum atau pernah dibuat orang lain seperti peribahasa, pantun, cerita, perenungan dan lain-lain asal isinya gokil, kocak, konyol dan smart dengan bahasa yang kreatif.

    Contoh modifikasi : Alon-alon asal klakson


    Uang bukan segalanya. Masih ada Mastercard dan Visa
    Contoh orisinil : Orang bijak tidak menikah. Setelah menikah mereka jadi bijak sana dan bijak sini.


    Lelaki itu ibarat rekening bank. Kalo saldonya sedikit, bunganya juga sedikit.

  2. Dilarang memakai kata-kata vulgar, mengandung unsur pornografi dan menyinggung SARA.
  3. Dilarang memposting video vulgar, mengandung unsur pornografi dan menyinggung SARA.
  4. Boleh memakai bahasa Indonesia atau bahasa Inggris.
  5. Peserta harus berusia untuk mengikuti kontes ini
  6. Kontes LAQUOTES tidak berlaku bagi seluruh karyawan PT Djarum dan/atau afiliansinya yang terlibat dalam penyelenggaraan kontes ini.
  7. Kalo ketahuan melanggar aturan main di atas, maka keanggotaan bisa di-banned.
  8. Keputusan juri mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.
  9. Semua hak cipta quotes yang dikirimkan ke LAQUOTES menjadi milik LA Lights dan sewaktu-waktu bisa digunakan untuk materi komunikasi LA Lights.

Klik disini untuk langsung ke TKP mengikuti kontes LAQuotes

◄ New Post Old Post ►
 

Copyright 2012 ILMU DESAIN GRAFIS: 2010 Template by Bamz | Publish on Bamz Templates