Nilai digunakan untuk menggambarkan rentang kecerahan dan kegelapan dari sebuah elemen visual. Hubungan antar satu elemen dengan elemen lain yang berkaitan dengan kecerahan dan kegelapan disebut kontras nilai. Kontras nilai untuk memberikan citra dan persepsi secara rinci. Kita membutuhkan kontras nilai untuk membaca kata atau tulisan pada suatu layar multimedia. Jika tulisan pada layar mempunyai nilai hampir sama, maka membuat kita kesulitan, bahkan tidak dapat membaca tulisan tersebut. Dengan menggunakan nilai kontras, misalnya jika tipe tulisan putih, maka layar berwarna hitam. Perbedaan kontras nilai akan memberikan efek yang berbeda baik visual maupun emosional. Jika rentang kontras nilai sempit maka disebut kontras rendah, tetapi jika rentang nilai tinggi maka disebut kontras tinggi.
Iklan dari mobil MINI yang berjudul “LET’S SIP, NOT GUZZLE” menggunkan tulisan putih di atas latar belakang hitam. Iklan buatan Crispin Porter Bogusky ini, mendapat penghargaan Silver pada Festival One Show 2003 untuk kategori Press & Plublications, ditunjukkan pada gambar.
Iklan dari perusahaan helm Bell Amerika yang selalu menekankan gaya dan trend, tetapi juga tidak melupakan keselamatan menggunakan kontras nilai antara hitam dan putih. Iklan buatan Crispin Porter Bogusky tersebut menggunakan tulisan hitam di atas latar belakang putih. Iklan yang berjudul “Racing” tersebut, memenangkan penghargaan “Gold” pada On Show 2003.
Sedangkan iklan dari majalah Novy Prostor buatan EURO RSCG Eropa berjudul “Home Street Home” menampilkan tulisan merah di atas latar belakang coklat muda dan tulisan NP putih di atas merah. Iklan majalah Novy Prostor tersebut mendapat penghargaan “Goldenstick” pada festival Golden Drum 2003. Pada gambar 2.18, ditunjukkan iklan dari majalah Novy Prostor.
0 komentar:
Posting Komentar