Kamis, 07 Oktober 2010

Mengatur Jumlah Posting Yang Tampil Pada Label Part 2

Melengkapi tutorial blogger sekaligus memberikan altenatife pengaturan pada label yang kemarin - kemarin telah diposting diantaranya Mengatur label cloud dengan hover background, dan juga cara manual mengatur jumlah posting pada label, dan untuk melengkapinya saya memberikan alternative lain cara mengatur jumlah posting yang ditampilkan pada label dengan mengedit secara langsung di HTML.

Kelebihan meng-edit langsung jumlah label pada bagian HTML yaitu setiap label yang dipasang baik mode Daftar maupun Cloud, maka jumlah posting yg tampil akan sama sesuai dengan angka / jumlah label yang diinginkan.

Langsung pada tutorial cara mengatur jumlah posting pada label :

Masuk Rancangan > Edit HTML.
Beri tanda centang pada Expand Template Widget.
Sekarang Cari kode seperti dibawah ini :

<a expr:dir='data:blog.languageDirection' expr:href='data:label.url'>

Biasanya ada dua kode yang sama seperti diatas, tempatnya sedikit kebawah dari kode yang pertama. Kalau tidak ada satu juga tidak masalah.

Silahkan diganti kode tersebut dengan kode dibawah ini:

<a expr:dir='data:blog.languageDirection' expr:href='data:label.url + &quot;?max-results=5&quot;'>

Angka 5 merupakan jumlah posting yang akan ditampilkan ketika label di klik. silahkan diganti sesuai dengan keinginan anda.

Jika sudah silahkan simpan, selamat mencoba.

0 komentar:

Posting Komentar

◄ New Post Old Post ►